Minggu, 04 Juni 2017

Dibalik Perayaan HUT Ke 8 SMA Citra Bangsa Pulau Kodingareng

Tags

Sabtu |3 Juli 2017 |20.10| WITA


BN Online Makassar-Belum lama ini SMA Citra Bangsa yang merupakan salah satu sekolah swasta yang ada di pulau Kodingareng Kecamatan Sangkarrang  Kota Makassar menggelar ulang tahun yang ke 8. Kamis (1/6/2017).

Tengok saja sejak sekolah ini berdiri pada tanggal 1 juni 2009 boleh dikata dulunya di pandang sebelah mata namun kini pandangan itu terkikis seiring dalam perjalanan waktu. "Alhamdulillah menjadi salah satu sekolah andalan dan kebanggaan warga pulau bahkan sudah mulai dipercaya dengan didukung pula sarana prasarana yang cukup memadai dan juga  terakreditasi di tambah para guru yang berkualifikasi S1 dan S2."

Beberapa Proses Belajar Mengajar (PBM) telah menunjukan Qualitas yang baik hal ini dibuktikan beberapa kegiatan yang aktif dalam lingkup sekolah diantaranya: Ekskul Pramuka,Sispala Bahari dan Seni Teater dan sudah banyak Alumni yang tersebar di belahan Nusantara ini, bahkan ada juga yang melalanjutkan pendidikannya di beberapa Universitas, ternama,menjadi pegawai pemerintah, bekerja ,dan berwirausaha.Demikian di ungkapkan oleh H.Hasanuddin Yafid,S, Pd. M.A.P.pada Media ini usai pelaksanaan HUT Sekolah-Nya.

H.Hasanuddin Yafid S.Pd .M.A.P selaku Ketua Yayasan mengharapkan, Semoga semua alumni dari SMA CITRA BANGSA, dapat menjadi anak yang tangguh, berbakat,bergun. Kemudian dalam mengembangkan SDM agar menjadi manusia yg handal, berdedikasi tinggi bagi bangsa dan negara.

"Jayalah SMA CITRA BANGSA MAKASSAR, ORANG PULAU BISA TONJI," Tandasnya.

Penulis |BN Makassar |Tiar



News Of This Week