BN Online, Makassar----Lurah Barrang Caddi M.Sahryd mendampingi Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Makassar ke Pulau Langkai dalam rangka menyerahkan bantuan satu unit mesin Genset berkekuatan 200 KPA dari Walikota Makassar Danny Pomanto untuk kepada warga masyarakat pulau Langkai Kelurahan Barrang Caddi Kecamatan Kepulauan Sangkkarang Kota Makassar, Sabtu (07/10/17).
Lurah Barrang Caddi M. Sahryd mengungkapkan, bantuan mesin Genset tersebut sebagai wujud kepedulian Pemerintah Kota Makassar dalam pelaksanaan percepatan program pembangunan dalam mensejahterahkan masyarakat kepulauan.
Dirinya berharap dengan adanya bantuan mesin Genset baru dari pemerintah kota pasti akan sangat terasa manfaatnya bagi warga di daerah terpencil seperti di pulau Langkai, "Karena di sini adalah kawasan yang belum tercukupi oleh aliran listrik," jelasnya.
M. Sahryd mengungkapkan, pulau Langkai yang di huni kurang lebih 255 kepala keluarga tentunya membutuhkan pasokan listrik yang cukup besar, apalagi kalau sedang ada acara hajatan, pentas atau semisalnya, utamanya di malam hari.
"Mewakili warga masyarakat pulau Langkai, kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh stek holder pemerintah kota Makassar yang secara bersama-sama dan tak henti-hentinya memperhatikan kesejahteraan masyarakat di kepulauan," kata M. Sahryd.
Terpisah, Camat Kepulauan Sangkarrang Firnandar Sabara mengharapkan masyarakat yang ada kepulauan memanfaatkan listrik dengan baik , menggunakan listrik secara hemat dan seperlunya.
"Mesin Genset ini adalah milik kita bersama, jadi mari kita rawat agar dapat kita manfaatkan dalam waktu yang lama," kata Firnandar Sabara. (*)
Editor : BN | Sulsel | Tiar/Dny