Rabu, 01 November 2017

Polres Bantaeng Gelar Operasi Zebra Lipu 2017

Tags


Kapolres Bantaeng,AKBP Adip Rojikan S.iK
MH

BN.Online Bantaeng,- Kepolisian Resort Bantaeng (Polres Bantaeng) menggelar Operasi Zebra Lipu 2017 untuk menertibkan pengguna lalu lintas agar angka kecelakaan di jalan raya menurun. Operasi tersebut akan digelar secara serentak di Seluruh Indonesia mulai tanggal 1 hingga 14 November 2017.


Berdasarkan data Polres Bantaeng, jumlah kecelakaan lalu lintas (laka lantas) tahun 2016, sebanyak 150 kejadian.


"

Kami mengharapkan jumlah laka lantas menurun, pelanggaran juga turun, sehingga disiplin pengendara bisa meningkat selama dan sesudah Operasi Zebra dilangsungkan"


Kasat Lantas polres Bantaeng mengatakan jika tujuan operasi itu digelar juga untuk menindak tegas pengendara motor yang tidak tertib dan mengantisipasi gangguan kejahatan di jalan. “Selain menegakkan aturan, kami juga melakukan penyuluhan kepada masyarakat, agar tercipta keamanan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas,” ujarnya.



Sedangkan untuk personil, sambung kasat, akan diterjunkan puluhan personil, terdiri unsur Lalu Lintas, Sabhara, intel, dan reskrim


petugas yang akan  diterjunkan pada operasi Zebra 2017. Diharapkan menghindari aikap  overacting dan harus menjaga sikap sopan dan santun kepada masyarakat agar Operasi Zebra ini dapat sukses dilaksanakan.


AKBP Adip Rojikan S.iK.MH,mengungkapkan  mengajak semua masyarakat bantaeng  bersama - sama untuk menciptakan kabupaten  bantaeng sebagai contoh daerah yg tertib berlalulintas .


Karena daerah yg tertib lalulintas merupakan indikator kepatuhan terhadap undang - undang yg berlaku .

Editor | BN.Online Sul Sel | Edhy


News Of This Week