Jumat, 15 Desember 2017

Suasana Haru Warnai Tradisi Pelepasan Kasrem 142 Lama

Tags



BN Online, Mamuju-----Alih tugas dan jabatan di lingkungan TNI AD adalah hal yang biasa, karena merupakan bagian dari proses pembinaan organisasi sekaligus kaderisasi. Guna kesinambungan kepemimpinan  dalam organisasi Angkatan Darat.


Pergantian pejabat merupakan bagian dari proses untuk mendinamisasi organisasi sesuai dengan tuntutan dan tantangan tugas yang akan dihadapi. Dengan memberikan pengalaman melalui penugasan yang beragam dapat meningkatkan kemampuan  berfikir, bersikap dan bertindak.


Seperti saat pelaksanaan serah terima jabatan Kepala staf Korem ( Kasrem ) 142/Tatag yang di gelar di Makorem 142/Tatag Rangas kec. Simboro  Kab. Mamuju. Pejabat lama Letkol Inf. Drs. Priono di gantikan oleh Letkol Arh. Muh. Imran, M. Si dan dipimpin langsung oleh Danrem 142/Tatag Kolonel Inf. Taufiq Shobri.



Letkol inf. Drs. Priono selanjutnya akan menduduki jabatan sebagai Kasetumdam XIV/Hsn dan Pejabat Kasrem baru sebelumnya menjabat Dandim 1418/Mamuju.


" Saya atas nama Keluarga besar korem 142/Tatag mengucapkan selamat jalan dan semoga sukses dalam meniti karier  di tempat yang baru " Tutur Danrem dalam sambutannya, Jumat (15/12/17).



Nampak hadir dalam acara, Ketua Persit Koorcabrem 142/Tatag beserta pengurus, Para Dandim dan Balakajurem 142, Para Kasi dan perwira staf Korem, ASN serta Prajurit Yonif 721/Mks.


Usai acara ramah tamah dilanjutkan tradisi pelepasan Pejabat  Kasrem yang lama  Letkol Inf. Drs. Priono. Yang di iringi oleh para Prajurit dan ASN serta persit dengan penuh rasa haru.(*).




Editor : BN | Sulsel | Dny


News Of This Week