BN Online, Soppeng----Bupati Soppeng H.A.Kaswadi Razak, SE menghadiri Dzikir dan Halal Bi Halal Ikatan Alumni SMAN 200/1 Watansoppeng di Lapangan Gasis Watansoppeng pada hari Minggu tanggal (17/06/2018).
Kegiatan di mulai dengan Dzikir yang di pimpin oleh Ustadz H. Arifuddin Lewa.
Ketua Umum IKA SMAN 200 /1 Watansoppeng Irjen Pol. Dr. Burhanuddin Andi, SH, MH mengatakan saya bangga dan senang melihat perkembangan acara Halal bi Halal ini yang kita laksanakan setiap tahun. Kita tiap tahun bersilaturahmi dengan kawan kawan kita. Kita bersilaturahmi itu pasti ada rasa mencintai, rasa memiliki antar sesama. Lama lama akan muncul rasa memiliki terhadap Soppeng ini. Kegiatan ini bisa berhasil atas kerjasama kita semua. Setiap tahun kualitas kita untuk saling memiliki bertambah. Kualitas kita untuk bersilaturahmi bertambah. Setiap tahun kualitas untuk kembali ke kampung halaman bertambah. Setiap tahun mencintai, menghargai, menyayangi Guru kita, Almamater kita bertambah. Mari kita bersama sama membangun Soppeng.
"Kegiatan dilanjutkan dengan pemberian sumbangan khusus untuk anak anak SMAN 1 Watansoppeng yang mengikuti SBMPTN senilai Rp. 23.200.000 untuk 116 orang.
Bupati Soppeng H.A.Kaswadi Razak, SE dalam sambutannya menuturkan sebenarnya sebagai Bupati Soppeng saya harus membaca sambutan. Tapi sebagai Alumni saya malu membaca sambutan, jadi dilematis. Karena jujur saja mungkin sampai hari ini masih ada teman saya yang tidak percaya saya menjadi Bupati. Karena dalam rumus saya memang tidak bisa masuk, karena saya dulu malas jadi tidak pintar. Tapi Alhamdulillah karena otak jarang dipakai dulu, sekarang baru di pakai ternyata ada betulnya juga. Tapi itu pun sangat banyak di bantu oleh saudara saudara kami dari Alumni SMAN 200 /1 Watansoppeng sehingga Soppeng bisa seperti sekarang ini. Intinya adalah hampir semua program Pemerintah Daerah Kabupaten Soppeng itu adalah atas ide, saran dan masukan dari Alumni SMAN 200 /1 Watansoppeng. Cuma kelebihan saya, saya bisa memanfaatkan kepintaran orang lain. Jadi apa yang kita saksikan di Kabupaten Soppeng ini adalah merupakan karya karya yang mayoritas di prakarsai oleh Alumni SMAN 200 /1 Watansoppeng.
Jadi saya bangga menjadi Alumni SMAN 200. Sebagai Bupati Soppeng, saya menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya karena Alumni SMAN 200 /1 Watansoppeng telah berbuat banyak untuk daerahnya. Pemerintah Daerah kabupaten Soppeng bersama seluruh jajaran telah berbuat namun tentunya masih jauh dari harapan besar dari masyarakat. Untuk itu, kami senantiasa mengharapkan masukan, ide ide yang cemerlang dari para Alumni SMAN 200 ini sehingga Soppeng ke depan semakin bisa menjadi kebanggaan kita bersama. Alhamdulillah kerja kerja orang Soppeng "Yassisoppengi" ini sudah mulai banyak terwujud. Mesjid Agung Darussalam telah kita bangun tanpa menggunakan APBD. Itu adalah solidaritas kita bersama. Alhamdulillah Mesjid kita ini telah hampir tuntas walaupun belum selesai, tapi kami bertekad untuk menyelesaikannya dan berkomitmen tidak menggunakan anggaran APBD. Inilah pertanda bahwa ada sesuatu keinginan besar dari kita semua untuk membangun daerah kita, !Tutur Kaswadi.
Ustads H. Arifuddin Lewa dalam hikmah Halal bi Halal mengatakan Kita harus menghormati orang tua kita. Ada persoalan tempat paling baik mengadu adalah orang tua. Orang yang durhaka kepada orang tuanya, Malaikat Jibril berdoa meminta kepada Allah SWT untuk tidak di terima pahalanya. Termasuk Guru kita yang telah mengajarkan kepada kita Ilmu sehingga kita dapat menjadi orang yang berguna. Kita harus menghormatinya juga. Alhamdulillah Alumni SMAN 200 /1 Watansoppeng banyak yang sudah punya jabatan tinggi. Termasuk Bupati Soppeng adalah Alumni SMAN 200 /1 Watansoppeng. Mudah mudahan Soppeng dapat lebih maju di bawah Kepemimpinan Bupati Soppeng. Mari kita doakan agar Soppeng tetap damai aman dan lebih maju.
Hadir dalam kegiatan ini para Alumni SMAN 200 /1 Watansoppeng dari semua angkatan.(Anwar Paturusi).
Editor : | BN Online | Dny