Rabu, 20 Juni 2018

Ustadz Muhammad Nur Maulana dan Kapolres Bantaeng Beri Ceramah Singkat Bagi Warga Binaan di Rutan Bantaeng

Tags





BN.Online Bantaeng,-- Ulama Kondang, Ustadz Muhammad Nur Maulana, menyambangi Rutan Bantaeng. beliau yang kerap disapa dengan Ustadz Maulana ini datang bersama Kapolres Bantaeng, Bapak Adip Rojikan.

Beliau yang baru saja melaksanakan Kegiatan Dzikir bersama di Lapangan Polres Bantaeng langsung menuju Rutan Bantaeng untuk menyampaikan ceramah Singkat sekaligus bertegur sapa dan bercanda gurau dengan para Jamaah Warga Binaan Rutan Bantaeng,Pada Hari Rabu, 20 Juni 2018 bertempat di Lapangan Apel Rutan Bantaeng.





Saat disodorkan kursi untuk duduk, beliau bersama Kapolres Bantaeng lebih memilih untuk duduk melantai di Lapangan bersama para warga binaan Rutan Bantaeng.

Sebelum memulai ceramah singkat, Bapak Adip Rojikan, Kapolres Bantaeng terlebih dahulu memberikan sambutan kepada para warga binaan.

“Saya ingin meminta maaf dari lubuk hati saya yang paling dalam, saya juga mewakili seluruh Jajaran Kepolisian Resort Bantaeng atas segala kesalahan dan kekhilafan yang telah kami lakukan selama kami menjalankan tugas,tidak ada manusia yang sempurna, begitu pula dengan saya. Saya tidak pernah tahu apa yang akan terjadi besok dan seterusnya. Saya hanya manusia biasa, maka dari itu alangkah baiknya jika kita saling bisa saling memaafkan”.Ucap Kapolres Bantaeng.

Beliau sesekali terlihat meneteskan air mata yang jatuh karena terharu saat bertemu langsung dengan para Warga Binaan.

Kegiatan ini kemudian di lanjut oleh Ustadz Maulana untuk menyampaikan ceramah singkatnya,beliau juga menyampaikan beberapa pesan penting bagi para warga binaan Rutan Bantaeng.

“Tidak ada satupun manusia yang bodoh ataupun pintar. Kita semua memiliki derajat yang sama di mata Allah SWT. Jangan pernah menganggap diri kita lebih berkuasa, pintar, dan mulia di banding orang lain, sebab, amalan yang akan kita dapatkan saat menyampaikan Ilmu akan luntur seketika itu juga”. Kata Ustadz Maulana dalam ceramah singkatnya.

Beliau juga menambahkan,"agar warga binaan Rutan Bantaeng,agar saling menjaga, dan saling peduli,terhadap satu sama lain, dibalik jeruji. ‘jangan pernah ada perkelahian dan percekcokan antar sesama penghuni".tambahnya.




Kegiatan ini diakhiri dengan pelaksanaan Do’a bersama dan sujud syukur bersama .

Sementara itu, Kepala Rutan Bantaeng, Muhammad Ishak, menyampaikan rasa senang yang luar biasa dan terima kasih atas kegiatan ini.

“Kami Mengucapkan terima kasih yang tak terhingga atas kesediaan bapak Kapolres membawa Ustadz Nur Maulana berkunjung ke Rutan Bantaeng untuk memberikan ceramah singkat dan hiburan kepada warga binaan Rutan Bantaeng. Kegiatan ini sangat-sangat menghibur bagi Warga Binaan dan Tahanan, Sekali lagi terima kasih Bapak”. Ucap Muhammad Ishak, yang kemudian dibalas dengan Ucapan ‘Barakallah.Pak’ oleh Kapolres Bantaeng.

Muhammad Ishak juga berpendapat, dengan adanya kegiatan seperti ini dapat mengurangi keinginan para warga binaan dan tahanan untuk melakukan hal yang bersifat negatif,selama menjalani masa Pidana.

Diketahui sebelumnya, Kapolres Bantaeng menelepon Muhammad Ishak untuk meminta izin bahwa beliau akan membawa Ustadz Maulana untuk silaturahmi ke Rutan Bantaeng dan memberikan tausiah untuk warga binaan dan tahanan serta pegawai Rutan. Hal ini pun disambut sangat antusias oleh Kepala Rutan Bantaeng tersebut dan memberikan izin atas kegiatan tersebut. 

Editor | BN.Online Sul Sel | Edhy

News Of This Week