Sabtu, 22 September 2018

Lolos Adiwiyata Kota, SD Inp.Prumnas Antang 2/1 Bersiap Menuju Adiwiyata Provinsi

Tags

Sabtu,22/09/2018 14:20,Wita

Suharmiati,S,Pd Kepsek SDI.Prumnas Antang2/1 saat menerima piagam Adiwiyata Kota

BN Online Makassar- Setelah berhasil mendapatkan piagam Penghargaan sebagai salah satu sekolah Adiwiyata tingkat Kota Makassar yang dilaksanakan oleh Badan Lingkungan Hidup kota Makassar pada bulan Januari 2018 lalu, kini SD Inpres Prumnas Antang II/1 Kecamatan Manggala kembali bersiap untuk menuju Adiwiyata tingkat provinsi.


"Pencapaian sekolah adiwiyata yang telah diraih ini patutlah kita syukuri dan eveluasi diri karna sebelunya kami perna mengalami kegagalan, tapi berkat usaha bersama semua stakeholder dalam mewujudkan salah satu poin revolosi pendidikan Alhamdulillah membuahkan hasil," Demikian diungkapkan oleh Kepsek Suharniati.S, Pd pada BN Online di ruang kantornya, sabtu (22/9/2018) pagi.


Selain itu menurutnya, dibalik kegagalan itu merupakan keberhasilan yang tertunda dan dibalik itu kita senantiasa mengevaluasi diri serta berpikir positif artinya kegagalan dan berhasil itu jalan yang telah diatur oleh-Nya dan apa yang diraih ini tidak mungkin dapat terwujud tanpa kerja keras semua pihak yang ada disekolah.


Maka dari itu, dengan raihan ini, diharapkan dapat menjadi penyemangat dalam membawa SD Inpres Prumnas Antang II/1 menuju Adiwiyata tingkat Selanjutnya.


Ia, juga mengharapkan untuk bisa lebih baik lagi sekolah ini perlu ada pembenahan dan kerjasama dari semua sekolah yang ada dalam satu kompleks. Mengingat didalam lingkungan sekolah ini ada empat sekolah. "Mari kita sama-sama tingkatkan kerjasama,membina dan memajukan sekolah agar kedepan kian lebih baik lagi," tutupnya.(Sy@h)


News Of This Week