Jumat, 12 Oktober 2018

Humas PDAM Makassar: Produksi Air Menurun Karena Debit Air Baku Tidak Maksimal

Tags



BN Online, Makassar----Supply dan tekanan air menurun terutama di Sembilan Kecamatan yakni, Tallo, Wajo, Ujung Tanah,  Bontoala, Panakkukang,  Manggala, Makassar, Tamalanrea dan Biringkanaya.


Ini disebabkan makin menurunnya debit air di Bendungan Lekopancing, Kabupaten Maros yang sudah menyusut sekitar 3 Meter.


Begini kondisi bendungan dan aliran sungai nya saat ini.


Ditambah lagi Sungai Moncongloe terpengaruh intrusi air laut akibat air laut pasang.


"Produksi air menurun oleh karena debit air baku tidak maksimal sehingga supply ke pelanggan di 9 kecamatan tersebut yang disebutkan diatas. Mohon maaf atas ketidaknyamanan yang dirasakan," ungkap Kabag Humas PDAM Makassar, Muh Idris Tahir, Rabu, (10/10/18).



Kondisi ini akan terus berlangsung selama musim kemarau berlangsung saat ini. "Apabila debit chlorida di Sungai Moncongloe sudah normal maka produksi dapat dimaksimalkan," lanjutnya.


Untuk menutupi kebutuhan warga, lanjut Muh Idris, PDAM menyiapkan armada pengantaran mobil tangki air gratis, caranya silahkan mendaftar di kantor wilayah terdekat dengan membawa rekening air sebagai bukti sebagai pelanggan.





Editor : | BN Online | Dny


News Of This Week