BN.Online Bantaeng,_ Komisi Pemilihan Umum ( KPU) Kabupaten Bantaeng,menggelar rapat koordinasi penayangan iklan kampanye melalui media pemilu 2019.
Diikuti komisioner KPU dan Bawaslu Kabupaten,perwakilan partai peserta pemilu,caleg dan sejumlah media,Selasa 26 Februari 2019,di hotel ahriani jalan manggis Bantaeng.
Ketua KPU Bantaeng dalam sambutannya sekaligus buka rakor ini mengatakan bahwa selama proses pemilu banyak daerah,parpol dibantaeng paling tinggi rasa kekeluargaannya,karena proaktif selalu berkoordinasi kepada pihak penyelenggara setiap akan melakukan tindakan selama masa kampanye.
Suksesnya pelaksanaan pemilu ini tidak terlepas dari dukungan semua pihak terutama pemilih yang memang melaksanakan kewajibannya,partai peserta pemilu,caleg dan aparat keamanan.
Khusus kepada media atau jurnalis berharap untuk tetap mengawasi penyelenggaraan pemilu.
Dan sangat diharapkan media dapat terus mengupdate memberitakan informasi terkait pemilu secara proporsional dan juga sebagai alat kontrol lembaga penyelenggara.
Pihaknya mengaku terus berupaya melaksanakan tugas secara transparan.
"Dia juga selalu menghimbau kepada warga yang belum terdaftar sebagai pemilih atau pindah domisili untuk segera melaporkan ke KPUD",Tutupnya
Editor |BN. Online Sul Sel |Edhy