Senin, 01 April 2019

Gelar Hari Kebudayaan Kota Makassar, Siswa SDI Baraya 1 Tampilkan Berbagai Busana Adat


BN Online Makassar - Budaya adalah suatu cara hidup yang berkembang, dan dimiliki bersama oleh sebuah kelompok orang dan diwariskan dari generasi ke generasi.Budaya terbentuk dari banyak unsur yang rumit, termasuk sistem agama dan politik, adat istiadat, bahasa, perkakas, pakaian, bangunan, dan karya seni.



SDI Baraya 1 Makassar  ikut serta menyemarakkan hari kebudayaan kota Makassar,  kegiatan ini merupakan pelestarian budaya yang telah diselenggarakan di halaman pelataran sekolah jalan kompleks unhas baraya Kel.Lembo, Kec.tallo, Senin (01/04/2019).


Hj.Andi Jahida, S.Pd., M.Pd  melalui media bidiknasional.com mengatakan bahwa peringatan hari kebudayaan kota Makassar di SD Inpres Baraya 1 sangat meriah, yang mana kegiatan tersebut diawali dengan karnaval, sekitar 300 siswa(i) ikut konvoi mengelilingi jalan kompleks perumahan unhas baraya  dan berjalan didepan SMK 5, lalu kembali di sekolah untuk melaksanakan berbagai kegiatan tambahan lainnya.

Adapun kegiatan tambahan disekolah seperti, menari, puisi, fashion show, ganrang bulo, vokal group dll, selain itu para siswa didampingi oleh guru dan orang tuanya untuk mengikuti kegiatan parade kebudayaan di anjungan pantai losari, somba opu dan benteng rotterdam. (Andis)


News Of This Week