Selasa, 30 April 2019

Gelar Pelepasan Siswa Siswi SDI Sambung Jawa 3 Makassar



BN Online Makassar --Sekolah Dasar Inpres Sambung Jawa 3 Makassar, melalui paguyuban melaksanakan pelepasan sebanyak 52 siswa siswi kelas VI.Senin (30/4/2019).


Kepala SDI  Sambung Jawa 3 Fatmawati, menyampaikan, pihaknya melaksanakan pelepasan lebih awal karena berbagai pertimbangan, di antaranya karena banyaknya kegiatan sehingga sulit membagi waktu hingga Ramadan dan lebaran.

"Kami berterimakasih kepada semua pihak, terlebih orang tua murid, dinas, pengawas serta para guru di SDI Sambung Jawa 3 Makassar, yang telah mensukseskan kegiatan ini, mudah-mudahan acara ini berjalan sesuai yang kita inginkan,"Tutur Fatma.

Fatma berpesan kepada siswa siswinya agar tidak henti-hentinya untuk belajar, dan mengembangkan ilmunya, juga berbakti kepada kedua orangtua, keluarga dan bangsa.

"Sekolah baik itu tidak mudah, dan saya kira SDI Sambung Jawa 3 Makassar pasti bisa menjadi sekolah terbaik Kedepannya, dengan kerjasama yang baik dari semua pihak tentunya," Ucap Fatma

Menambahkan pelepasan ini bukanlah akhir dari segalanya, setelah lulus anak-anak ini diharapkan melanjutkan pendidikan ke lebih tinggi dan jangan sampai ada yang tidak melanjutkan pendidikannya.(Andis)


News Of This Week