Selasa, 18 Juni 2019

Aliansi Pemuda Alumni, Tuntut Kepala SMKN 9 Jeneponto Mundur


BN Online, Jeneponto--Aliansi Pemuda Alumni SMKN 9, menggelar aksi unjuk rasa (Unras) di halaman Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 9 Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan, Senin 17 Mei 2019.

Kepala Sekolan SMK Negeri 9 Jeneponto, MS membantah tudingan Aliansi Pemuda Alumni SMKN 9 yang menuduh dirinya menyebarkan gambar pornografi kepada siswanya.

Hal itu dikatakan MS, menyikapi adanya aksi massa dari Aliansi Pemuda Alumni SMKN 9 yang menuntut dirinya untuk mundur dari jabatan Kepala Sekolah.

“Itu tidak benar, Saya tidak pernah melakukan  hal-hal yang demikian. Jika itu benar, tolong buktikan, perlihatkan kepada kami apa bukti-buktinya itu,” kata MS

Namun jika hal itu tidak benar maka dirinya akan lakukan upaya hukum atas pencemaran nama baik.

“Sebaliknya jika saya terbukti, saya pun siap mengundurkan diri dari jabatan saya sebagai Kepala Sekolah,” tegas MS
      
 Alam Saputra dalam orasinya menyebutkan bahwa pihaknya mengecam keras sikap dan perilaku Kepala Sekolah (Kepsek) dan atau kepala UPT SMKN 9 Jeneponto, M.S, yang diduga telah melakukan perbuatan yang tidak terpuji terhadap sejumlah sisiwanya dengan mempertontonkan video dewasa.

Alam mengaku telah mengantongi banyak bukti kuat terkait tudingan yang di alamatkan kepada Kepala Sekolaah SMKN 9, yakni ada 40 orang siswa yang sudah bertanda-tangan mengaku korban psikologis anak.

“Kami telah mendapat bukti-bukti kiriman gambar pornografi yang tidak layak ditonton siswa dan sudah di print out,” beber Alam.

Para demonstran tersebut mendesak Kepsek SMKN 9, mundur dari jabatannya karena dinilai tidak layak lagi menjadi seorang pendidik di sekolah tersebut.

“Atas perbuatannya itu, kami mengecam keras perbuatan Kepsek, dan meminta agar segera mundur dari jabatannya,” ujarnya

Pihaknya juga berjanji akan mengawal kasus tersebut ke pihak yang berwajib. Bahkan ia mengancam bila aksinya tidak di indahkan pihaknya akan melakukan aksi yang lebih besar lagi ke Dinas Pendidikan Provinsi Sulsel. (Agus Munte) 




Editor : | BN Online | Dny


News Of This Week