Sabtu, 08 Juni 2019

DPC PPP Bantaeng Akan Bentuk Staf Ahli Dan Proses Calon Ketua DPRD

Tags




BN. Online Bantaeng,__Jelang pelaksanaan pelantikan anggota DPRD Bantaeng yang terpilih periode 2019 -  2024 pada Agustus mendatang.

DPC PPP Kabupaten Bantaeng tengah melakukan berbagai persiapan dan pemantapan termasuk menyiapkan figur calon Ketua DPRD Bantaeng.

Upaya tersebut dilakukan karena Partai berlambang Ka'bah ini keluar sebagai Partai pemenang pemilu dan berhasil meraih 5 kursi dari 25 kuota kursi yang tersedia di parlemen Bantaeng.

Ketua DPC PPP Bantaeng Andi Sugiarti Mangun Karim mengatakan, "mengenai persoalan siapa figur yang akan diusung menjadi ketua DPRD Bantaeng.
Ini masih bergulir dan berproses secara internal ditubuh Partai".Ungkapnya.

"Untuk menentukan calon ketua DPRD, itu kita punya mekanisme serta rambu -  rambunya sudah tertuang dan sesuai dengan AD/ART Partai".

"Upaya ini juga tidak terlepas dan akan di komunikasikan dengan DPW PPP Sul -  Sel, sebab posisi tersebut merupakan jabatan politis".

Kata Dia, "Calon ketua juga harus punya kapasitas, kapabilitas, loyalitas kepada partai dan berdedikasi dan yang tidak kalah pentingnya adalah calon pimpinan DPRD harus mengutamakan kepentingan rakyat".Terangnya.

Andi Ugi sebagai petahana caleg DPRD Sul Sel, juga berencana melalui kadernya di parlemen akan mendorong pembentukan dan rekrutmen staf ahli DPRD serta staf ahli Fraksi.
Khusus staf ahli DPRD nantinya diharapkan dapat menguatkan kerja - kerja anggota dewan yang dianggap masih lemah.

"Melalui staf ahli tersebut, kinerja dan peran anggota dewan itu diharapkan dapat terpacu dan semakin kuat. Sebab anggota dewan akan sangat membutuhkan masukan, pertimbangan dan buah fikiran sebelum mengambil sebuah keputusan, ini juga di maksudkan untuk menjaga kondusifnya daerah". Jelasnya.

"Pihaknya juga tak lupa menghaturkan terima kasih kepada seluruh masyarakat di delapan kecamatan atau di empat daerah pemilihan ( Dapil ) Bantaeng yang telah menaruh kepercayaan dan memberikan amanahnya kepada kader caleg PPP sehingga berhasil keluar sebagai pemenang pemilu yang berjuluk Bantaeng Butta Toa ini", Pungkasnya. Sabtu 08 Juni 2019.

Editor |BN.Online Sul Sel |Edhy


News Of This Week