BN Online, Makassar---Muh. Jafar. S. Pd. M. Pd. Kepala sekolah SDN. Kip Maccini Makassar, merasa terharu dan juga bangga saat menerima piagam penghargaan sebagai peraih Adiwiyata Tingkat Provinsi 2019.
Piagam Adiwiyata Provinsi ini di serahkan oleh Asisten II Bidang Kesra yang di dampingi oleh Kepala Dinas Pengelolaan Lingkungan Hidup, bertempat di ruang pola kantor gubernur Sulsel. Selasa (03/12/19).
Kepada awak media ini, Muh. Jafar. S. Pd. Mengatakan, apa yang di raih ini merupakan hasil kerjasama dan juga kerjakeras dari para guru, orang rua siswa, komite dan terkhusus kepada tim adiwiyata sekolahnya.
Menurutnya, dengan label sekolah adiwiyata provinsi, tentu menjadi spirit bagi kami untuk terus bekerja serta melakukan pembenahan baik sarana maupun prasarana sekolah yang bagi kami masih ada kekurangan.
Untuk itu, ia berharap bahwa ke depannya kekompakkan antara seluruh stakeholder sekolahnya akan semakin baik lagi sehinga apa yang menjadi harapan kami selanjutnya yakni meraih Adiwiyata Nasional dapat tercapai.(Lkm)
Editor : | BN Online | Dny