Sabtu, 25 Januari 2020

Polres Mamuju Utara Laksanakan Binlat Calon Anggota Polri 2020


BN Online, Pasangkayu---Dalam mempermantap langkah Calon Anggota Polri yang tergolong Putra Daerah di Kabupaten Pasangkayu, Provinsi Sulbar, Polres Mamuju Utara (Matra) melakukan Bimbingan Pelatihan (Binlat) di Aula Wirasatya Polres Matra, Sabtu (25/01-2020).

Kegiatan ini direncanakan berlangsung hingga awal bulan 3 kedepan atau saat pendaftaran Polri secara \dengan pertemuan 2 kali dalam seminggu yaitu Sabtu dan Minggu.


"Kegiatan ini adalah program kami yang tujuannya untuk memberikan gambaran sejak dini bagi calon Anggota Polri Putra Daerah di Kabupaten Pasangkayu tentang tentang tes dan pemeriksaan Kesehatan," ungkap Kabag Sumda Polres Matra, Kompol Muh Fahruddin.

Muh Fahruddin juga mengatakan kegiatan ini tidak memungut biaya/gratis dan bukan merupakan kewajiban. Namun menurutnya, ini dilakukan demi menciptakan dan melahirkan anggota Polri yang lebih berkualitas kedepannya.

"Sampai saat ini yang mengikuti kegiatan ada sekitar 63 orang dan semuanya di gratiskan," jelasnya. (E Syam)


Editor : | BN Online | Dny


News Of This Week