Kamis, 27 Februari 2020

K3S Kec. Manggala Gelar Workshop RKAS Online, Kepsek dan Bendahara BOS SD Terlibat

Kamis, 2020/02/27 20:34
BN Online, Makassar – Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S) Disdik Kota Makassar tadi pagi mengadakan Workshop terkait dengan Rencana Kerja dan Anggaran Sekolah (RKAS) Berbasis Online di SD Inpres Bangkala II, Kamis ( 2020/02/27 ) 9:22. Wita.

Nampak hadir dalam Kegiatan Workshop ini adalah, Muskar Nain S.pd M.P.d. Kasi Pembelajaran Pendidikan Dasar, DR. Syarifuddin, M.Pd, bertidak salaku Narasuber. Serta di ikuti Kepsek dan Bendahara Dana BOS SD Negeri, Swasta se - Kecamatan Manggala.

Kasi Pembelajaran Pendidikan Dasar, DR. Syarifuddin, M.Pd, mengatakan Workshop tersebut bertujuan untuk penyamaan persepsi tentang tata kelola dana bos, sehingga menghasilkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang berkualitas.

“Kita ingin kedepan penganggaran, perencanaan, pelaksanaan, dan pertanggung jawaban setiap tahun yang semakin berkualitas,". katanya saat dihubungi media ini Via ponselnya, Kamis ( 2020/02/27 ) 14:29. Wita.

Ia, menggambarkan dalam pembuatan RKAS ini berbasis skala prioritas sesuai dengan kebutuhan warga komunitas terutama kebutuhan guru dan peserta pada proses pembelajaran, sehingga ada kolaborasi antara kepsek, guru, orang tua siswa dan komite sekolah.

"Dalam penyusun RKAS ini kan dibuat satu kali satu tahun, artinya konsep dasar RKAS harus dimatangkan secara utuh dan komprehensif," tegasnya.

Disisi lain,RKAS online semua pihak sudah bisa mengakses, dapat memberikan tanggapan dan kritikan dalam hal menjalankan RKAS tersebut, sehingga semua pihak bertanggungjawab bersama dalam menyukseskan realisasi RKAS tersebut.

Sementara itu, Ketua, K3S, Kurniansyah. S, Pd, menjelaskan Workshop RKAS Online ini diikuti oleh, Kepsek dan bendahara BOS SD. Yang mana peserta dilatih mengoperasikan komputer untuk menyusun perencanaan dan pelaporan.

"Melalui whorkshop ini diharapkan Rencana Kegiatan dan Anggaran Sekolah (RKAS) Online dapat disusun dengan baik berdasarkan kebutuhan sekolah itu sendiri,". tutupnya. (Sy@h)


News Of This Week