BN Onlaine, Barru--Kapolres Barru AKBP Welly Abdillah, SH. S. IK mengunjungi beberapa kantor Desa yang ada di Kecamatan Tanete Rilau. Kunjungan pertama dilakukan di Kantor Desa Garessi yang disambut langsung oleh Kepala Desa Garessi (Lukman), Senin (13/04).
Kunjungan Kapolres ini didampingi AKP Ngadi, S.Sos (Kasat Intelkam Polres Barru) guna memberikan arahan dan juga himbauan Kamtibmas kepada Masyarakat dan juga Staf Kantor Desa Garessi terkait wabah yang sedang melanda Negeri ini yaitu Covid-19.
Kapolres Barru AKBP Welly Abdillah mengungkapkan ucapan terima kasih kepada Masyarakat karena membantu pemerintah Kabupaten Barru dalam mencegah penyebaran Virus Covid-19.
”Covid-19 adalah virus yang hanya bisa dilihat melalui Microskop dan penyebarannya begitu cepat, namun kami menghimbau agar masyarakat tidak perlu panik akan hal ini”. Ungkapnya
Masih banyaknya masyarakat di Kabupaten Barru yang tidak melakukan Social Distanching atau berkumpul baik pada sore hari maupun pada malam hari, hal ini mengharuskan Kapolres Barru turun langsung untuk memberikan pemahaman kepada Masyarakat dan Pemerintah Desa.
”Kita melihat Masih banyak masyarakat yang berkumpul pada malam hari padahal sudah ada larangan dari pemerintah setempat. Saya juga meminta kepada masyarakat agar mematuhi aturan pemerintah dan bersama-sama mengatasi penyebaran Covid-19 dengan mematuhi Maklumat Kapolri. Oleh karena itu saya meminta agar Pemerintah Desa membantu dalam memberikan pemahaman kepada masyarakat agar tidak keluar rumah, tetap jaga jarak dan menggunakan masker ” tambahnya.
Kegiatan ini dihadiri oleh Iptu Darto, S.Sos (Kapolsek Tenete Rilau), Iptu H. Patahuddin (Kasat Binmas), Lukman ( Kepdes Garessi), Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda, Kepala Dusun Se Desa Garessi dan Para staf Desa Garessi.
Dari Desa Garessi, Kapolres Barru bersama rombongan selanjutnya bergerak menuju ke Desa Lipukasi guna memberikan Sosialisasi terkait Covid-19.(Qdri)
Editor : | BN Online | Dny