Selasa, 2020/04/14 13:29
BN Online, Makassar – Kepsek beserta dewan guru SDI. Antang 1 Kecamatan Manggala Kota Makassar melaksanakan rapat kerja bersama secara Daring, Selasa ( 2020/04/09).
Raker online bersama dengan seluruh tenaga pengajar di sekolah tersebut guna mengevaluasi hasil kinerja dan pemantauan pembelajaran daring peserta didik di rumah.
Kepala SDI. Antang 1, Hj.Rosmiati. S,Pd. M. Pd. mengatakan, rapat seluruh tenaga pengajar ini dimaksudkan untuk mengumpulkan informasi seluruh siswa selama pembelajaran dilaksanakan di rumah.
“Gambaran ini nanti akan dijadikan evaluasi bahwa pembelajaran yang dilaksanakan secara Daring maupun Luar Jaringan," terang Hj.Rosmiati pada Bidik Nadional saat di hubungi via ponselnya, Selasa ( 2020/04/14 ) 16:32. Wita.
Sambungnya, hasil dari laporan semua guru kelas dari awal tanggal 18 Maret hingga 18 April kedepan dibarengi dengan bukti fisik sebagai laporan pertanggungjawaban ke dinas, upaya ini untuk menggambarkan bahwa pelaksanaan pembelajaran daring bisa dilaksanakan secara online maun manual berjalan dengan baik. Kemudian hasil laporan seluruh guru secara keseluruhan nanti direkap.
"Sesuai dengan himbauan Disdik Kota terkait aktivitas pembelajaran daring yang digunakan guru antara lain: Aplikasi Zoom Meeting, Quiper, Mode, dan Whatsapp," lanjut Hj. Rosmiati jelaskan.
Menurut Kepsek, rapat internal yang dilakukan secara daring tersebut sangat tepat untuk meminimalisir kontak satu dengan yang lainnya sehingga efektif mencegah penyebaran covid-19. Serta menghimbau para guru, selalu menyapa perserta didik, orang tua murid untuk menjaga kesehatan dan sementara menghindari kerumunan serta menggunakan masker sesuai anjuran pemerintah
“Ini sangat tepat bila kita menggunakan daring. Karena dengan daring peserta Rapat tidak perlu khawatir dengan kontak langsung. Dan sekaligus kita dapat menerapkan sosial distancing atau physical Distancing. Jadi ini untuk mengetahui semua kegiatan-kegiatan melalui rapat daring, seperti rapat evaluasi pembelajaran selama siswa di rumah baik daring maupun luring,” tutupnya. (Sy@h)