Kamis, 04 Juni 2020

Karutan Bantaeng Beri Ketegasan Kepada Warga Binaan Terkait Penanggulangan Penyebaran Covid-19.

Tags


BN.Online Bantaeng, - Kamis (04/06/2020) Pagi ini, Kepala Rutan Kelas IIB Bantaeng, Muhammad Ishak memberikan pengarahan kepada warga binaan membahas penanggulangan penyebaran Covid-19. 

Pengarahan yang berlangsung di Masjid Rutan Kelas II Bantaeng juga dihadiri oleh jajaran pejabat struktural dan staf pengamanan yang tengah bertugas. 

Sebagai tindak lanjut dan mendukung upaya Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia, untuk melaksanakan empat langkah preventif menghadapi penyebaran Covid-19 yaitu pencegahan, penanganan, pengendalian, dan pemulihan. 

Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Bantaeng dan seluruh jajarannya rutin menyampaikan pentingnya kesadaran kepada Warga Binaan untuk mematuhi pelaksanaan protokol pencegahan Covid-19.

“Seluruh warga binaan harus selalu menjaga kesehatan serta kebersihannya dengan melakukan berbagai cara yang telah disarankan oleh pemerintah". Ucap Ka Rutan Bantaeng 

Lebih lanjut dia mengatakan, untuk pencegahan penyebaran Covid-19 masuk ke dalam Rutan Bantaeng maka seluruh warga binaan dihimbau untuk menggunakan masker dan cuci tangan sesering mungkin,” tegas Ishak.

Selain itu, pihaknya juga membuka layanan penitipan barang untuk warga binaan serta mengimbau untuk melaksanakan social distancing dan melakukan pola hidup bersih dan sehat. 

“Ini bertujuan untuk menghindari penyebaran Covid-19 dan apabila warga binaan mengalami sakit harap melaporkan kepada petugas medis,”Tutupnya. 

Editor |BN.Online Sul Sel |Edhy


News Of This Week