Minggu, 21 Juni 2020

Pelayanan Konsultasi Hukum Gratis, PUKAT Buka Kantor Baru Ini Pesan Lawyer Senior

Tags


BN Online, Makassar---Pelayanan dan Konsultasi Hukum Pusat Kajian Advokasi Anti Korupsi (PUKAT) Sulsel yang terbentuk sejak 2013 lalu dan dinahkodai Lawyer Senior Farid Mamma SH MH kini membuka pelayanan konsultasi hukum.

Pukat Sulsel dengan profile baru dan suasana baru kini melakukan pelayanan dan pengaduan konsultasi berbasis hukum seputar kriminalisasi kepada masyarakat secara gratis yang bertempat di Jalan Baji Pangasseng no 32 Makassar.

Menurut Farid Mamma, Ahad (21/6-2020) kepada awak media BN mengatakan, bahwa kantor pelayanan tersebut untuk memudahkan warga untuk melakukan konsultasi terhadap permasalahan permasalahan yang dihadapi secara gratis melalui Pusat Kajian Advokasi Anti Korupsi (PUKAT) Sulsel.

"Untuk itu, Advokasi dan Layanan Konsultasi, PUKAT Sulsel selalu siap, melayani. Adapun untuk pendampingan hukum jika di butuhkan itu akan melalui negoisasi dan pastinya akan dituntaskan secara profesional," ungkap Farid Mamma.

Lanjutnya, Hamdalah dengan adanya kantor baru yang terbuka beberapa klien bahkan dari luar daerah Sulawesi Selatan, dapat terlayani semaksimalnya.

Dirinya berharap kepada pemerintah juga untuk dapat bersinergi baik dalam hal pelayanan ataupun konsultasi hukum yang dihadapi instansi terkait. "Jadi konsultasi hukum itu bukan saja untuk kalangan masyarakat awam terhadap hukum namun instansi instasi terkait yang juga menghadapi problema hukum dapat langsung kekantor pelayanan," tegas Farid.


Editor : | BN Online | Dny


News Of This Week