Sabtu, 04 Juli 2020

Bupati Bantaeng Hadiri HUT Maros

Tags



BN.Online Maros, - Bupati Bantaeng, DR Ilham Azikin menjadi tamu VVIP dalam hari jadi Kabupaten Maros, Sabtu, 4 Juli 2020. Dia hadir dan duduk bersama jajaran Bupati dan undangan VVIP lainnya.

Sekedar diketahui, Bupati Bantaeng, DR Ilham Azikin memulai karier birokratnya di Kabupaten Maros. Dia pernah menjadi Kepala Bagian Humas Pemkab Maros, Kadis Pariwisata, Kadis Pemuda dan Olahraga serta Asisten.

Perayaan Hari jadi kabupaten Maros yang ke 61 tahun, memgambil tema Dengan Semangat Hari Lahir ke 61 Kabupaten Maros, Bersama Kita Wujudkan Maros Sejahtera 2021. 

Dan digelar di Gedung Serba Guna, kelurahan Pettuadae, Kecamatan Turikale, kabupaten Maros, Sabtu (4/7/2020).

Kali ini pelaksanaan dilakukan dengan cara berbeda. Pasalnya tak ada acara perayaan besar-besaran. Hanya syukuran sederhana dengan membatasi undangan dan menerapkan protokol kesehatan Covid-19.

Tamu yang diundang hanya sekitar 300 orang, sementara kapasitas Gedung Serbaguna Maros, bisa menampung maksimal 1500 orang.

Bahkan dalam satu meja hanya dibatasi untuk beberapa orang saja.

Setiap tamu yang ingin memasuki ruangan terlebih dahulu di periksa suhu tubuhnya, lalu diarahkan untuk menggunakan hand sanitizer. Para tamu undangan pun juga dibagikan masker dan face shield.

Di hari jadi tahun ini, sekaligus merupakan momentum genapnya 10 tahun kepemimpinan Bupati Maros Hatta Raham, dan Wakilnya Harmil Mattotorang.

Dalam sambutannya Bupati Maros Hatta Rahman mengatakan, selama dirinya menakhodai kabupaten Maros, pelaksanaan program pembangunan telah berjalan pada jalur yang tepat.

"Pembangunan telah on the track, sesuai dengan perencanaan yang sudah ditetapkan, sehingga keberhasilannya dapat kita nikmati bersama. Meskipun masih terdapat beberapa kekurangan untuk diselesaikan,"  ujarnya

Sejak tahun 2012 pemerintah daerah telah melaksanakan penggandaan pengeluaran pemerintah pada komponen belanja modal, yang diarahkan untuk infrastruktur jalan, irigasi, pendidikan, kesehatan, pariwisata, dan pertanian.

Editor |BN.Online Sul Sel |Edhy 

News Of This Week