Sabtu, 2020/07/04. 07.50.Wita.
Kepala SD Inpres Bangkala 2, Drs. Julis Addo. mengatakan, PPDB tahun ini dilaksanakan sistem daring hal itu untuk menghindari tatap muka secara langsung sesuai dengan protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah dimasa new normal covid-19.
"Pendaftaran calon peserta didik dibuka pada tanggal 1-3 Juli untuk jalur non zonasi dan tanggal 6-7 jalur zonasi. Sementara masa orentasi siswa dijadwalkan pada tanggal 20-23 Juli 2020,". ucap Julius Addo dalam keterangan tertulisnya pada Bidik Nasional melalui saluran Via WhathApp. Sabtu ( 2020/07/04 ) pukul 22:12 Wita.
Menurutnya, mengenai zonasi dan aturan lainnya, orang tua siswa bisa mengakses pada sistem PPDB online Dinas Pendidikan Kota Makassar yang di pajang. “Setiap calon siswa baru yang gagap teknologi bisa langsung ke-sekolah panita PPDB kami siap membantu untuk didaftarkan, namun tetap patuhi protokol kesehatan," ujarnya.
"Semoga pademi covid ini cepat hilang sehingga PBM di kelas dilaksanakan seperti biasanya,". Tutupnya. (Sy@h)