BN Online, Makassar -- Dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya, ada yang berbeda dengan peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75 tahun ini. Pasalnya, adanya pandemi Covid-19 yang mengharuskan masyarakat mentaati aturan protokol kesehatan, Senin (17/08/2020).
Walaupun begitu, semangat 45 didalam sanubari kita tetap harus dikobarkan. Sebab, kita harus mengingat segala bentuk - bentuk perjuangan dan pengorbanan para pahlawan untuk memerdekakan negara yang kita cintai ini.
Seperti halnya yang saat ini sedang dilakukan SDI Tamalanrea 2 Makassar kepada para siswa(i)nya. Walupun masih dalam pandemi covid-19 semangat untuk merayakan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) di tahun 2020 ini yang ke-75 TH tidak pudar.
Melalui sambungan Via WhatsApp-nya Agustina Katindo, S.Pd., berkata, "kami melaksanakan kegiatan lomba - lomba untuk menyemarakkan hari kemerdekaan RI di tahun ini kepada para siswa(i) secara Daring atau Online, untuk menghindari penyebaran Covid-19 terjadi kepada mereka".
"Walaupun dari rumah yang digelar secara Daring atau Online, tapi mereka tetap semangat merayakan hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-75 TH ini, yang bertepatan di hari senin tanggal 17 Agustus 2020", ucapnya
"Kegiatan lomba - lomba yang SDI Tamalanrea 2 Makassar laksanakan kepada siswa(i)nya sesuai tema yaitu lomba menggambar, lomba mewarnai, lomba baca puisi dan menghafal teks proklamasi".
Agustina Katindo, S.Pd., juga berharap semoga dengan diadakannya kegiatan atau lomba - lomba di hari kemerdekaan ini, para siswa(i) tidak lupa akan perjuangan pendahulu kita.
Editor//BN Online//ILHO