BN Online, Makassar--Polrestabes Makassar ( Polsek.Makassar.) melaksanakan kegiatan atau program Vaksinasi Pelajar usia 12 sampai 17 Tahun, bertempat di UPT SPF SMPN 47 Makassar, Sabtu ( 25/09/21 ) pagi.
Dari pantauan di lapangan, sejak pukul 08 pagi, siswa yang di antar oleh orang tuanya sudah mendatangi gerai vaksinasi, yang mana pemberian vaksin bagi pelajar ini, berakhir pada pukul 1 siang.
Data dari panitia yang kami dapatkan, bahwa sekitar kurang lebih 250 formulir yang telah di kembalikan oleh siswa, yang berarti bahwa program vaksinasi ini, di sambut dan di minati oleh para pelajar.
Sebagai penanggung jawab kegiatan Kapolsek Makassar, Kompol Andriyani Lilikay, mengatakan, gerai vaksinasi pelajar ini, di selenggarakan oleh Polrestabes Makassar dan di back up, masing - masing Polsek yang ada di setiap kecamatan.
Lanjutnya, untuk Kec. Makassar, ada dua sekolah Negeri ( SMPN 46 dan 47 ) yang telah selesai pelaksanaan Vaksinasinya untuk selanjutnya kami kembali akan sasar sekolah swasta yang ada pada lingkup wilayah kerja kami.
Di tempat yang sama, Kepala UPT SPF SMPN 47 Makassar, Drs. Sompo. Mengatakan sangat mengapresiasi dengan adanya pelaksanaan program Gerai Vaksinasi Pelajar oleh Polrestabes Makassar.
Menurutnya, program vaksinasi pelajar ini, sangat membantu pihak sekolah dalam hal persiapan pelaksanaan proses pembelajaran tatap muka ( PTM ) yang rencananya akan di gelar beberapa waktu kedepan.
Harapannya, dengan selesainya siswa mengikuti program vaksinasi maka imun atau daya tahan tubuh siswa dari virus akan semakin baik, sehingga mereka akan terbebas dari pandemi covid - 19.(Lkm)