PASI PERS KODIM 0106/ATENG HADIRI PERINGATAN MAULID NABI MUHAMMAD SAW 1444 H DI RUTAN KELAS IIB TAKENGON.
BN Online ; Takengon- Dandim 0106/Ateng Letkol Inf Kurniawan Agung Sancoyo Diwakili Pasi Pers Kapten Inf Iwan Mulyawan menghadiri
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 H/2022 M. dengan tema " Mari Tanamkan Keteladanan Nabi Muhammad SAW untuk mencapai kebahagiaan di Dunia dan Akhirat " bertempat di depan Masjid At Taubah Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Takengon Jln. Lembaga Kp. Balang Kolak II, Kec. Bebesen Kab. Aceh Tengah. Saptu (12/11/22).
Kegiatan tersebut diisi dengan tausyiah Tgk. Ridwan Qori menyampaikan Dalam memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW ini mari kita ikuti tauladan dan Sifat beliau walaupun beliau sudah tidak ada namun nama beliau harum dan masih kita ingat hingga sekarang. Untuk meneladani Rasulullah SAW dan Sifat yang dimiliki oleh Beliau, yang tertuang dalam Surat At Taubah ayat 128 bahwa telah datang kepadamu seorang Rasul dari jenismu sendiri dari bangsamu sendiri dari warga muslim seorang Rasul adalah orang yang dikenal Sifat dan Suri tauladannya yang perlu kita contoh." Dalam sambutnya".
Pasi Pers Kodim 0106/Ateng, Kapten Inf Iwan Mulyawan menambahkan Mari kita saling menjaga dan mengingatkan satu sama lain untuk kebaikan dan bermanfaat bagi sesama seperti yang dicontohkan oleh Nabi kita, Muhammad SAW, karena sesuai fitrahnya, setiap orang memiliki kesempatan yang sama untuk berubah menjadi lebih baik, termasuk warga binaan di rutan Kelas II B Takengon ini, setiap orang pasti pernah berbuat khilaf dan kesalahan, namun Allah S W.T. senantiasa mengampuni dan memberi kesempatan bagi umat-nya yang untuk bertaubat akhirnya, melalui peringatan maulid nabi muhammad saw hari ini, mari kita berdo'a kepada Allah SWT, agar senantiasa diberi petunjuk dan kekuatan kepada kita semua.
Sebagai pelajaran, tetap semangat dalam menjalani kehidupan dan ambil nilai positifnya serta bertekad jangan pernah masuk kerutan kembali”Tutupnya".
Dalam acara tersebut tampak hadir diantaranya Staf Ahli Bidang Keistimewaan Aceh, Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia, Ir. Khaidir, MM, Pasi Pers Kodim 0106/Ateng, Kapten Inf Iwan Mulyawan, Kasubbag Pembinaan Kejari Aceh Tengah, Ridwan Z, S.H., Ketua Pengadilan Negeri Takengon, Ngatimin S.H.,M.H, Kakanwil Kementerian Hukum dan Ham Aceh, Drs. Meurah Budiman, S.H.,M.H, Kepala divisi Pemasyarakatan Aceh, Yudi Suseno, Bc.IP., Spd, Msi, Kepala Rutan Kelas IIB Takengon, Husni, S.H.,M.H, Kepala Rutan Kelas IIB Kab. Bener Meriah, Baharuddin, SH, Para Narapidana Rutan Kelas IIB Takengon dan Para tamu undangan.
Editor : Riga Irawan Toni