Sabtu, 11 Maret 2023

PERADABAN DUNIA ADA DI TANGAN ANAK MUDA

Tags

PERADABAN DUNIA ADA DI TANGAN ANAK MUDA 
BN Online ; Aceh Tengah-Dalam data sejarah  Nabi Muhammad, tidaklah sebuah peradaban di pikul  kecuali oleh generasi muda. sepuluh orang  sahabat Nabi yang di jamin masuk syurga, Abu Bakar,Umar bin Khattab, Utsaman bin Affan Ali bin Abi Thalib,Talhah bin Ubaidillah ,Zubair bin awwam, Said bin Zaid, Abdurrahman bin Auf, Sa'ad bin Abi waqqas. Ketika sepuluh sahabat yang di jamin masuk syurga ini kita melihat data usia nya sangat luar bisa dan istimewa kebanyakan dari mereka merupakan anak-anak muda. 

  Pemuda adalah sosok yang sangat penting dalam membagun sebuah peradaban yang luar biasa, generasi muda adalah generasi yang sangat diharapkan oleh islam dan oleh dunia karna anak muda memiliki sebuah pikiran yang luar bisa, kreatif dan inovatif. Dunia saat ini sedang mengalami sebuah masalah yang besar dan mereka sulit untuk mencari solusi untuk keluar dari masalah tersebut. Maka dari itulah seorang pemuda harus tampil untuk memberikan solusi atas masalah yang di hadapi oleh dunia itu.

اللَّهُ الَّذِي خَلَقَكُمْ مِنْ ضَعْفٍ ثُمَّ جَعَلَ مِنْ بَعْدِ ضَعْفٍ قُوَّةً ثُمَّ جَعَلَ مِنْ بَعْدِ قُوَّةٍ ضَعْفًا وَشَيْبَةً ۚ يَخْلُقُ مَا يَشَاءُ ۖ وَهُوَ الْعَلِيمُ الْقَدِيرُ

Allah berfirman “Allah lah yang menciptakan kamu dari keadaan lemah, kemudian dia menjadikan kamu setelah keadaan lemah itu menjadi kuat, kemudia dia menjadikan setelah kuat itu lemah kembali dan beruban. Dia menciptakan apa yang dia kehendaki dan dia maha mengetahui,maha kuasa” (Qs Ar-rum.54)

Ayat di atas merupakan suatu ayat yang mendefenisikan tentang usia muda, menurut ayat di atas defenisi pemuda adalah suatu kekuatan di antara dua kelemahan, itulah mengapa orang beriman itu haruslah kuat dan kekuatan itu identik dengan usia muda, sedangkan usia yang lemah itu adalah usia anak-anak. mestinya pemuda itu beranjak tidak lagi seperti anak-anak. Kalaulah pemuda itu masi memiliki sifat seperti anak-anak maka ia tidak cocok di katakan sebagai seorang pemuda yang kuat.

Kelemahan anak kecil  adalah proses mereka menuju kuat, sedang kan kelemahan orang yang sudah tua merupakan sebuah proses menuju wafat. Jadi bisa kita simpulkan baik waktu masi bayi yang ilmu serta pengalaman nya belum ada dengan orang tua yang ilmunya sudah sangat banyak dan pengalaman nya sudah sangat banyak tetapi tetap Allah potret keduanya dengan kata-kata lemah. Artinya kalau dari kata lemah itu mengandung makna ada keterbatasan. Mestinya anak muda itu tidak ada batasan, kalau berbicara anak kecil mereka memiliki keterbatasan fisik kalau berbicara orang tua ilmu mereka banyak tetapi mereka terbatas karna mereka memiliki fisik yang lemah.


Oleh sebab itulah pemuda itu  harus kuat di antara dua kelemahan itu,  yang pertama pemuda itu harus kuat dari segi fisik dan yang kedua pemuda itu juga harus kuat dari segi ilmu. Generasi muda adalah generasi yang tidak boleh memiliki ketakutan pada makluk caranya adalah dengan ketakwaan kepda Allah swt. Rasulullah ﷺ juga mengajarkan para sahabat nya agar selalu bertakwa kepada allah swt dengan demikian terciptalah banyak generasi sahabat yang luar biasa dan mereka mampu untuk memimpin dunia dengan kepemimpinan yang  sangat baik dengan penuh keadilan.


Generasi muda adalah generasi yang harus di jaga karna mereka memiliki kekuatan yang besar dalam membangun sebuah peradaban, sekarang ini kita sedang berebut dengan kedzoliman karna kedzoliman selalu merebut pemuda-pemuda kita, mereka menluncurkan dana, tenaga, yang tidak sedikit untuk menghancurkan generasi muda kita. Kalaulah kebenaran diam saja maka generasi muda kita akan di ambil oleh kebatilan oleh karena itu marilah kita berlelah-lelah untuk menyelamatkan generasi muda, yang merupakan generasi penerus bangsa.(Nico)

Penulis : Aharuddin.
Editor    : Riga Irawan Toni


News Of This Week