BN Online | Makassar, 31 Maret 2024 – Sebuah momen kebersamaan yang penuh makna terjadi pagi ini di komplek Mangkura, Kota Makassar. Para siswa-siswi dari SD Negeri Mangkura 1 hingga Mangkura 5 berkumpul untuk melaksanakan shalat Dhuha berjamaah dan menyampaikan donasi untuk Palestina.
Kegiatan ini tidak hanya sekadar rutinitas keagamaan, tetapi juga menjadi wujud nyata dari semangat kekhususan dan ketakwaan yang tinggi. Salah seorang guru agama dari SD Mangkura II menyatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan dukungan moral dan materi kepada saudara-saudara kita di Palestina yang sedang mengalami situasi sulit.
Dalam suasana yang khidmat, para jamaah shalat Dhuha dengan penuh kekhusyukan menghadap Allah SWT sambil berdoa agar perdamaian segera terwujud di Palestina dan seluruh dunia. Setelah shalat, para siswa-siswi juga menyampaikan donasi yang telah mereka kumpulkan dengan penuh keikhlasan untuk membantu meringankan beban saudara-saudara mereka di Palestina.
Kepala Sekolah UPT SPF SD Negeri Komplek Mangkura, Makassar, menyampaikan apresiasi atas partisipasi dan semangat yang ditunjukkan oleh para siswa-siswi dalam kegiatan ini.
"Kami bangga melihat semangat kebersamaan dan kepedulian sosial yang tinggi dari para siswa-siswi kami. Semoga kegiatan ini menjadi langkah awal untuk terus berkontribusi dalam membangun kemanusiaan yang lebih baik," ujar Kepala Sekolah.
Diharapkan, kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan secara berkelanjutan sebagai bentuk nyata dari kepedulian dan solidaritas umat manusia dalam mewujudkan perdamaian dan keadilan bagi semua. (Andi Achy)
Editor: Dellate