Tebingtinggi Sumut.
Bidiknasional.co.id - Berbagai macam cara masyarakat menyambut kemeriahan Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 di penjuru pelosok maupun di sekolah - sekolah.
Sebelum tanggal HUT Kemerdekaan Indonesia ke-79 kali ini khususnya SMAN 3 Tebingtinggi yang dipimpin Warkum, S.Pd melaksanakan beberapa perlombaan yang pesertanya sisw/i dari seluruh lokal yang ada di sekolah tersebut, Rabu (14/08/2024).
Adapun beberapa perlombaan yang dilaksanakan SMAN 3 Tebingtinggi diantaranya lomba memindahkan bola pimpong di air, gotong balon, lomba lari goni estafet dan lain-lain.
Perlombaan tersebut walau sederhana namun sangat meriah suasananya karena penuh dengan tawa melihat lawannya tergelincir akibat arena yang digunakan becek akibat baru diguyur hujan.
Pemberian hadiah kepada para siswa/i pemenang perlombaan, akan dilakukan pada puncak hari peringatan HUT RI Ke-79 tepatnya Sabtu, 17 Agustus 2024. (ArD)