Senin, 25 November 2024

DiMasa Tenang Bawaslu Bantaeng Menggelar Acara Pelatihan Patroli Siber Sebagai Bentuk Pengawasan

Tags


 

BN Online Bantaeng,-- Pelatiham Patroli Siber yang diselenggarakan oleh Badan Pengawas Pemilu ( Bawaslu Bantaeng  ) yang bertempat di Hotel Seruni Jalan Teratai Kecamatan Bantaeng Kabupaten Bantaeng yang dihadiri sejumlah Insan Pers, OKP, Mahasiswa,Pelajar, Diskominfo Bantaeng, Kejaksaan Negeri Bantaeng,Polres Bantaeng, Kesbangpol Bantaeng.


Kegiatan ini sebagai wujud terselenggara Pilkada Damai di Bantaeng,masa tenang dan tidak ada lagi kampanye,apalagi dimedia sosial khususnya Facebook, WhatsApp dan IG,maka dari itu Bawaslu melaksanakan Pelatihan Patroli Siber dimulai 25 sampai pada hari pencoblosan pada hari Rabu 27 November 2024.

Arif Budiman 
Koordinator Divisi Kepemiluan
JaDi Sul - Sel


Yang menjadi Narasumber pada pelatihan patroli siber Arif Budiman Koordinator Divisi Kepemiluan JaDi Sulawesi Selatan dengan mengambil tema Pengawasan Siber,pada portal,berita dan platform media sosial.Sementara Narasumber berikutnya adalah Sunarti Sain Direktur Radar Selatan dan Tim Cek Fakta Pilkada 2024, dengan tema Patroli Siber Sebagai Bagian Pengawasan di Ruang Digital.

Sunarti Sain Direktur Radar Selatan dan
Tim Cek Fakta Pilkada


Sebelum dibuka kegiatan ini, Nur Wahni Koordiv Hukum,Pencegahan dan Parmas Bawaslu berikan sambutan sebagai penanda  dan dimulainya pelatihan ini.Menurut Nur Wahni," Kegiatan ini tidak hanya sebagai seremonial tetapi, benar-benar yang hadir hari ini bisa membantu kami dalam melakukan patroli cyber.Karena melihat sangat tingginya ini cacian di media sosial menggunakan akun palsu bahkan ada beberapa yang tidak menggunakan akun bahasa dan seiring itu Bawaslu biasa diserang oleh akun - akun palsu,adanya beberapa aduan yang masuk di Bawaslu Bantaeng".Ucap Nur Wahni.Senin 25 November 2024.


" Dan kami berharap dalam kesempatan ini,kiranya didalam pelatihan patroli cyber dapat membantu Bawaslu Bantaeng dalam mengantisipasi akun - akun palsu yang tidak jelas keberadaannya". terangnya.


Dr.Jalaluddin Kepala Sekretariat Bawaslu Provinsi Sulawesi Selatan dalam keterangannya dan sekaligus membuka acara pelatihan patroli siber, " Kita akan mencoba memfokuskan diri bagaimana pelaksanaan Pilkada di Kabupaten Bantaeng dan Provinsi Sulawesi Selatan dan mudah - mudahan energi positif kita bernilai ibadah,Nah kita sudah masuk didunia digital yang segala sesuatunya ada didunia maya,kaitan dengan pelatihan patroli siber ini,terlihat dengan jelas banyaknya persoalan  di Pilkada ini,baik itu Media Sosial Facebook dan WhatsApp yang terkait dengan Hoax bahkan ujaran kebencian dimana - mana pasti ada, saya ingin menggaris bawahi dua hal, bahwa apapun namanya teknologi ini adalah alat, secanggih apapun itu tetap adalah alat tetapi kembalinya adalah kepada individunya". jelasnya.


" Dan kita masuk dimasa tenang dari 24 sampai 26 November 2024,masa tenang ini tentu adalah jadwal tetapi kita lihat sekarang justru tidak semakin tenang Bawaslu bekerja ekstra dimasa tenang ini, apalagi akun - akun palsu yang bergentayangan melakukan berita hoax dan ujaran kebencian di media sosial Facebook dan WhatsApp,jadi kita dibawaslu serentak kemarin melakukan  penertiban Alat Peraga Kampanye ( APK ) baik itu spanduk,baliho,banner sampai dengan tanggal 26, dengan diadakannya kegiatan seperti ini,maka tentu kita bisa mengantisipasi maraknya akun - akun palsu, sehingga kita bisa patroli siber".terangnya.


Sekedar diketahui kegiatan Pelatihan Patroli Siber Ketua Bawaslu Provinsi Sulawesi Selatan menutup kegiatan ini.( * )






News Of This Week