Selasa, 10 Desember 2024

Lobang Sambungan Jembatan Sungai Kelembah Bandarsono Mengundang Maut


Tebingtinggi Sumut.

Bidiknasional.co.id - Para pengguna jalan yang melewati jembatan sungai kelembah di Jln. Sisingamangaraja dekat Gereja Adven Bandarsono Kota Tebingtinggi agar berhati-hati terutama berjalan dimalam hari apalagi disaat turun hujan.


Hal ini disebabkan karena sambungan jembatan sungai kelembah tersebut saat ini sudah berlubang cukup dalam dan apabila pengendara sepeda motor memacu kendaraannya dengan kecepatan penuh dan roda depannya masuk kedalam lobang tersebut, dipastikan akan terjadi kecelakaan yang fatal yang dapat berakibat nyawa pengendara hilang.


Mengacu pada kerawanan kecelakaan tersebut, diharapkan kepada pihak pengelola jalan negara ataupun pihak Dinas PUPR Kota Tebingtinggi agar secepatnya memperbaiki atau menutup lobang jalan tersebut demi mengantisipasi jatuhnya korban jiwa apalagi menjelang perayaan natal dan tahun baru. (M.Tio).


News Of This Week