Selasa | 9 Mei 2017 | 10:00 | wita
Laode Zainuddin kepala sekolah Smp Neg.37 Makassar, dikantor membahas masalah UNBK, Berjalan Mulus tanpa kendala".AA
BN Online.Makassar--Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) disebut juga Computer Based Test (CBT) adalah sistem pelaksanaan ujian nasional dengan menggunakan komputer sebagai media ujiannya. Dalam pelaksanaannya, UNBK berbeda dengan sistem ujian nasional berbasis kertas atau Paper Based Test (PBT) yang selama ini sudah berjalan.
Penyelenggaraan UNBK saat ini menggunakan sistem semi-online yaitu soal dikirim dari server pusat secara online melalui jaringan (sinkronisasi) ke server lokal (sekolah), kemudian ujian siswa dilayani oleh server lokal (sekolah) secara offline. Selanjutnya hasil ujian dikirim kembali dari server lokal (sekolah) ke server pusat secara online (upload).
Laode Zainuddin mengatakan pelaksanaan UNBK kemarin telah selesai dan berjalan dengan baik meskipun sedikit kendala seperti siswa kekurangan leptop sekitar 31 unit, oleh karena itu pihak sekolah memutuskan untuk sewa pinjam sebanyak 31 unit leptop dengan harga 12.600.000/8hr.
Pelaksanaan UNBK berlangsung aman, jumlah siswa terdaftar 252 org, tapi yang ikut 237 orang siswa, 15 org diantaranya masih terdaftar, karna siswa tersebut masih aktif waktu semester genap, dalam proses/perjalanan ada yg pindah, nikah dan putus sekolah, diantara 15 org tersebut 2 org masih mau mengikuti ujian susulan.
Adapun jadwal ujian susulan untuk SMP tanggal 22 Mei 2017 dengan mata pelajaran bahasa Indonesia dan mmatetika, untuk tanggal 23 Mei 2017 bahasa Inggris dan IPA, Pengumuman hasil UNBK lingkup SMP akan disampaikan pada Tgl.2 Juni 2017.ucap Laode
Menambahkan untuk peserta UNBK tidak ada pengulangan, Karna UNBK tidak dipakai lagi untuk nilai lulusan, hanya dipakai untuk menyeberang masuk SMA, kelulusan siswa ditentukan nilai lapor dan nilai ujian sekolah.pangkasnya
Penulis | BN Online Sul-Sel | AA