Kamis, 30 November 2017

SD Inp.Maccini 1/1 Laksanakan Supervisi Terpadu

Tags

Kamis |30 November | 2017 | 9.40| Wita



BN Online Makassar---Untuk meningkatkan Proses Belajar Mengajar ( PBM) di sekolah, Tim Pengawas melaksanakan supervisi terpadu di Wilayah Kac.Makassar. Kegiatan ini  berjalan disejumlah tingkat sekolah dasar. setiap kelas akan mendapat giliran untuk disupervisi hal ini agar Proses Belajar Mengajar (PBM) dan kelengkapan administrasi dapat berjalan dengan baik.


Dari pengamatan BN Online disalah satu  sekolah dasar terlihat pagi yang sangat sibuk bagi para guru serta kepala sekolah. Tidak seperti biasanya Guru-guru SD Inp.Maccini 1/1 sudah datang ke sekolah sejak jam 07.30,  Pasalnya Tim Pengawas akan melaksanakan Supervisi Guru yang dilakukan di sekolah tersebut, Kamis (30/11/2017) Pagi.


Tim supervisi pengawas yang terdiri dari, Hj.Ida Zaenab,.S, Pd.MM H.M.IlyasA.Ikbal.S, Pd. M, Pd. akan masuk ke setiap kelas dan mengumpulan para guru untuk melakuakan evaluasi mengenai banyak hal.


Hj.Ida Zaenap, S, Pd.MM  (Pengawas Supervisi )saat vervikasi PBM Guru Kelas SD Inp. Maccini 1/1

Diselah-selah kesibukannya saat melakukan supervisi salah-satu tim  Hj.Ida Zaenab, S, Pd menjelaskan,  Evaluasi yang akan dilakukan pada guru-guru di sekolah ini meliputi administrasi guru dan cara-cara melaksanakan kegiatan pembelajaran di dalam kelas.


Hj.Ida Zaenab menambahkan sebagai catatan dengan adanya supervisi guru dapat mengetahui kekuranganya sehingga ia merubah kembali apa yang dia tidak lakukan dilakukan pada tahun berikutnya. dengan harapan kedepannya yaitu “administrasi PBM dan Kelas sudah ada, hanya perlu dilengkapi agar lebih baik dan PBM sudah berjalan dengan baik”. Pungkasnya.


Dra.Hj.Syamsinar, S, Pd.M, Pd Kepala SD Inp.Maccini 1/1 Kota Makassar

Sementara itu, Dra. Hj.Syamsinar. S,Pd. M, Pd selaku kepala SD Inp.Maccini 1/1  menjelaskan, sebenarnya sudah sejak beberapa hari yang lalu guru-guru kelas di SD Inp. Maccini 1/1 sudah mempersiapkan semua administrasi untuk keperluan Supervisi Guru yang akan dilakukan oleh tim pengawas sekitar pukul 08.00 kegiatan supervisi ini dimulai.


Menurutnya, suverpisi terpadu dilakukan untuk memantapkan managerial kelas, semua administrasi guru dipriksa oleh tim pengawas supervisi dan kegiatan ini biasanya dilaksanakan pada awal semester.


"Jadi provisi terpadu hanya berfukos pada managerial kelas yang mencakup beberapa materi seperi, kelengkapan silabusnya, profitnya, analisis soalnya, faktualnya sekira 24 kategori yang meski dimantapkan sesuai dengan Krikulum 13 dan dengan adanya supervisi ini agar para guru benar-benar memahami sesuai dengan arahan dari tim pengawas provisi," terang Hj.Syamsinar. yang turut mendamping para gurunya.


Semoga saja dengan selesainya rangkaian kegiatan ini dapat menjadi sebuah masukan bagi para guru untuk lebih memaksimalkan lagi kemampuan dirinya dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran dan membenahi kelengkapan administrasi guru untuk menjadi guru yang lebih baik lagi kedepannya.


Editor | Bidik Makassar | Dien




News Of This Week