Jumat, 01 Desember 2017

Garuda Indonesia bagi-bagi amplop Akibat Pesawatnya delay 6 jam Lampung-Jkt

Tags



BN Online, Lampung----Ratusan penumpang garuda indonesia sejak pagi tadi (1/12) mengalami penundaan penerbangan, yang seharusnya sesuai jadwal penerbangan GA073 jam 11.40 tertunda hingga pukul 14.30, sedangkan GA075 sesuai jadwal pukul 14.25 mengalami delay pertama selama 3 jam pada pukul 17.00 wib.


Penumpang mulai resah disaat jam yang sudah ditentukan belum juga ada pesawat garuda dari jakarta yang mendarat di bandara randen inten 2.


Salah seorang penumpang mengatakan rasa kecewanya kepada wartawan "seharusnya saya tadi naik pesawat lain, tapi karena pesawat lain sering delay saya pilih garuda, eh ternyata delaynya lebih parah" ungkap kekesalan penumpang



Pada pengumuman kedua penumpang dijanjikan akan terbang pada pukul 18.30, dengan alasan yang diulang seperti sebelumnya jadwal penerbangan mengalami penundaan hingga pukul 20.00.


Hingga akhirnya crew garuda membagikan makanan dan amplop berisi uang sebesar Rp. 300k sebagai kompensasi yang diberikan untuk setiap penumpang.(*).



Editor : BN | Sulsel | Dny


News Of This Week