Kamis, 28 Desember 2017

Kadispora Makassar Cegah Pembajakan Atlet

Tags



BN Online, Makassar----Pembajakan atau pembegalan kerap terjadi akhir-akhir ini. Baik pada isu politik maupun isu di cabang olahraga.


Oleh karena itu, Kadispora Makassar, Achmad Hendra Hakamuddin mengatakan untuk menangkal hal tersebut pihaknya wajib berintegrasi dengan semua lini sektor.


Seperti, Pemerintah Kota, KONI dan pihak swasta. " Kita semua ini harus berkaloborasi agar para atlet yang telag kita bina semua tidak dibajak oleh pihak yang bertanggung jawab," cetusnya, Senin (28/12/17).


Usai menjadi keynote speaker pada acara diskusi yang mengangkat tema "Raih Prestasi Tanpa Pembajakan Atlet", Grahapena Lt 1.


Selain itu, Kata Hendra, setiap para atlet berpresetasi akan selalu diperhatikan. Bentuk perhatiannya seperti membiayai sekolah bagi para atlet.


" Jadi kalau atletnya masih SMP kita membiayainya sampai selesai SMP, begitu juga SMA," pungkasnya.


Ia berharap pembajakan akan ditekan melalui sinergitas bersama demi mewujudkan atlet-atlet dua kali tambah baik. (*).





Editor : BN | Sulsel | Dny


News Of This Week