Selasa, 06 Februari 2018

Peningkatan Kualitas Isteri ASN Menjadi Tema Penting di HUT DWP Kota Makassar

Tags



BN Online, Makassar----Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Makassar kembali memperingati hari jadinya. Tahun ini, organisasi tempat berhimpunnya para isteri ASN (Aparatur Sipil Negara) Pemkot (Pemerintah kota) Makassar berulang tahun yang ke - 18.


Peringatannya berlangsung sederhana di DP Hall, Jalan Amirullah, Selasa, 6 Februari 2018. Seribuan pengurus dan anggota DWP Kota Makassar ditambah pimpinan SKPD (Satuan Kerja Perangkat Daerah) lingkup Pemkot Makassar hadir di tempat itu.


Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan 'Danny' Pomanto didampingi Pembina DWP Kota Makassar Indira Yusuf Ismail menyampaikan ucapan selamat hari jadi bagi organisasi pimpinan Andi Marlina Ibrahim Saleh.


"Semoga di usia ke 18 tahun DWP Kota Makassar dapat memberikan kontribusi nyata bagi peningkatan kualitas isteri ASN sesuai tema hari jadi yang diusung tahun ini," harap Danny.



Berbagai program dapat dijalankan untuk mewujudkan harapan itu. Di bidang pendidikan, DWP Kota Makassar bisa menggelar beragam pelatihan untuk meningkatkan kompetensi pengurus dan anggotanya.


Seminar dan diskusi publik juga bisa menjadi pilihan program untuk digagas. Selain itu, bidang sosial kemanusiaan juga patut mendapat perhatian dari DWP Kota Makassar.


"Peningkatan kualitas tidak selamanya bersinggungan dengan aspek kognitif. Aspek afektif yang berhubungan dengan emosi, nilai, perasaan, sikap dan minat juga mesti diasah. Empati terhadap persoalan sosial kemanusiaan juga menentukan nilai kita sebagai manusia," runut Danny.


Wali Kota berlatar akademisi itu optimis, DWP Kota Makassar mampu mewujudkan seluruh harapan positif di usianya yang ke - 18 tahun. Apalagi jika melihat jajaran pengurus dan anggotanya yang memiliki beragam pengalaman di berbagai bidang yang dapat dimanfaatkan untuk mengembangkan organisasi.(*).



Editor : BN | Sulsel | Dny


News Of This Week