Rabu, 04 April 2018

Tingkatkan Bakat Siswa, SD Inpres Mariso I Adakan Konser Musik

SDI Mariso I Menggelar Konser Musik. 

BN Online Makassar -- Siswa SD Inpres Mariso I Kecamatan Mariso Makassar menggelar konser musik, Sabtu (31/3/18) bebera hari lalu.

Kegiatan ini dibuka langsung oleh kepala sekolah, Sumino, S.pd, yang dalam sambutannya mengharapkan semoga kegiatan ini dapat terus berlanjut dan siswa dapat memetik manfaat yang sebesar-besarnya.

Ia juga berharap siswanya dapat  semakin percaya diri serta mahir dalam bermain musik.

Selain itu, konser musik ini diharapkan juga dapat menjalin silaturrahmi antar warga sekolah sehingga sekolah semakin baik dalam meningkatkan bidang akademik maupun non akademik.

Konser musik ini diisi dengan permainan musik kibord yang dimainkan oleh siswa-siswa dan disaksikan oleh warga SD Inpres Mariso I.(Rch/Krc)

Editr | BN Online Sul-Sel | AA

News Of This Week