![]() |
BN.Online Bantaeng,-- Polres Bantaeng menggelar pasar murah untuk membantu stabilitas pangan pada Bulan Suci Ramadhan 2018 .
"Kami bekerja sama dengan Pemda untuk membantu warga dalam memenuhi kebutuhan sembako dengan menggelar pasar murah," kata Kapolres Bantaeng, AKBP Adip Rojikan SiK, MH.
Di wilayah bantaeng , pasar murah Polres Bantaeng dipusatkan di depan Kantor Ketahanan Pangan Bantaeng.di Jalan Andi Mannapiang. Kel.Lembang. Kecamatan Bantaeng.Jumat,01 Juni 2018.
Pada Pasar Murah kali ini Polres Bantaeng mempersiapkan SEMBAKO berupa minyak kelapa, telur dan beras untuk 1 rak telur dijual dengan harga murah di bawah harga pasaran, sehingga warga sangat antusias berbelanja untuk memenuhi kebutuhan pokok pada Bulan Suci Ramadhan 2018 kali ini.( * ).
Editor | BN.Online Sul Sel | Edhy