Minggu, 12 Agustus 2018

IKRAB Adakan Lomba Balap Karung Ala MotoGP

Tags



BN Online Makassar – Tidak terasa tanggal 17 Agustus akan segera menghampiri kita. Itu berarti akan ada banyak sekali kegiatan-kegiatan yang terkait dengan momen 17-an, mulai dari acara syukuran, acara detik-detik proklamasi dan upacara bendera.


Hingga berbagai perlombaan yang khusus diselenggarakan guna memeriahkan perayaan hari kemerdekaan bangsa kita, Indonesia.

Berbicara mengenai hari kemerdekaan, memang tidak akan lepas dari sekian banyak dan meriahnya kegiatan perlombaan yang diadakan di setiap-setiap daerah.

Seperti yang diadakan Para pemuda Kel. Buloa Kec. Tallo yakni IKRAB (Ikatan Remaja Buloa) ini mengadakan berbagai lomba yang dimulai pada Minggu, (12/8/2018) hingga puncak 17 agustus mendatang. 

Untuk kategori perlombaan sendiri, umumnya terbagi menjadi empat kategori, yaitu perlombaan untuk ibu-ibu, perlombaan untuk bapak-bapak, perlombaan untuk anak-anak dan perlombaan untuk umum (tidak mengenal usia).

Perlombaan-perlombaan tersebat diadakan memang untuk memeriahkan hari kemerdekaan, yang pastinya akan menghibur dan menimbulkan gelak tawa dari para peserta dan penonton.

lomba yg berlangsung di utamakan khusus anak anak seperti, makan kerupuk, Tarik Tambang, lomba Lari, lomba Joget dan masih banyak lagi lainnya yang dimana dikhususkan untuk anak berusia 4 - 11 tahun .

Dari hasil pantauan Bidiknasional.com nampak salah satu lombat yang diadakan terlihat unik dimana peserta Lomba mengunakan Helm, dengan tubuh di bungkus Karung lalu berjalan jongkok hingga garis finis seakan bagaikan ala Moto GP .

" Mantap tawwa seru lombanya lain dari pada yang lain tidak berhentika ketawa " ujar neni salah satu penontong .(Akbar


News Of This Week