Sabtu, 20 Oktober 2018

Kepsek SDI Cambaya II Gelar Peer Teaching Disekolah



BN Online Makassar - Peer Teaching adalah praktek mengajar yang dilakukan seorang guru terhadap guru yang lainnya. Merupakan syarat wajib yang dilakukan seorang guru agar bisa menambah nilai kredit seseorang dan merupakan penilaian terbesar dalam skala skill.



Hj.Eda, S.Pd menjelaskan pentingnya menggelar peer  teaching karena namanya guru, penyampaian materi merupakan vital.Sehebat apapaun ilmu seseorang, jika penyampain materi ke anak tidak becus ya percuma saja.

Diklat ini menekankan praktek mengajar dengan teknik yang sama sekali baru.Kami diajarkan bagaimana mengajar dengan pendekatan scientific; mengamati, menanya, menghubungkan, menalar, dan dengan teman sejawat. Tampaknya mudah, tapi tidak secara teknis. Kita harus memahami benar apa itu masing-masing nilai yang harus dimunculkan, memilah proses mana yang harus didahulukan dan proses mana yang harus di mix agar menarik.

Karakter utama scientific ini tidak hanya menekankan aspek keilmuan, tapi juga nilai nilai daerah dan karakter bangsa (menurut Muh.Nuh).

Kenapa harus karakter bangsa dimunculkan dalam setiap pembelajaran?? KarenaK Keprihatinan pemerintah terhadap generasi sekarang, generasi pintar secara keilmuan dan skill tapi kering kepribadian, kepribadian yang disorot disini meliputi sikap sopan santun, saling menghargai, bekerja keras, mandiri, taat beragama.pangkasnya (Andis)


News Of This Week