Senin, 01 Oktober 2018

LSM TKP Akan Melaporkan Kasus Dugaan Penggelapan Di UPTD Peternakan Desa Baruga

Tags


KETUA  DPD LSM TKP
BANTAENG ( AIDIL ADHA )
BN.Online Bantaeng, ---  Ketua DPD LSM Transparansi Kebijakan Pemerintah (TKP) Aidil adha menyoroti  UPTD dinas pertanian dan peternakan Desa Baruga Kecamatan Pa'jukukang.Kabupaten Bantaeng, terkait adanya dugaan ternak jemis sapi dan ayam yang di gelapkan di UPTD tersebut.

Aidil mengungkapkan, pada tahun 2016 dinas pertanian dan peternakan Kabupaten Bantaeng, mendapat bantuan ternak berupa ayam dari Pemerintah Kabupaten Bogor,Jawa Barat,sebanyak 3000 ekor, namun bantuan tersebut telah dijual oleh Kepala UPTD Desa Baruga yang pada saat itu di jabat oleh Elfira ungkapnya,Senin 01 Oktober di Warkop Soerabi,jalan Dr.Ratulangi.

Hal ini tidak bisa di diamkan,kata Aidil,dia mengancam akan melaporkan kasus ini ke aparat penegak hukum Polres Bantaeng,dan berjanji akan mengawal sampai kasus ini di usut tuntas oleh Satreskrim Polres Bantaeng bebernya

Berdasarkan investigasi yang dilakukan, LSM TKP juga menemukan ternyata Pengadaan ayam tersebut telah di anggarkan melalui APBD 2016. Ironisnya, di anggarkan lewat APBD tersebut tidak jelas penggunaan, sehingga kuat dugaan  dana tersebut dinikmati pribadi.

Editor | BN.Online Sul Sel | Edhy


News Of This Week