Senin, 29 Oktober 2018

SD Inpres Borong Jambu 2 Sabit Juara 1 Festival Drama Cerita Rakyat Se-Sulsel

Tags

Senin, 29/10/2018 10:40.Wita

Dra.Sundarsani, M,Pd, Kepsek bersama para guru saat mengapit sejumlah piala  diberbagai ajang perlombaan, Senin (29/10).


BN Online Makassar- Siswa-i binaan sanggar seni tari "I-We Cudai" Sekolah Dasar Inpres Borong Jambu 2 Kecamatan Manggala Kota Makassar berhasil sebagai juara 1 pada pestival cerita rakyat bertempat di Transd Marts Squerde. Minggu, (28/10/2018) kemaren.


Ditemui di ruang kantornya,Senin (29/10) Dra. Sundarsani.M,Pd, menuturkan, kegiatan berbagai lomba kreatifitas anak tingkat sekolah dasar se-sulel tersebut terselenggara dalam rangka memperingati hari sumpah-pemuda yang jatuh tanggal 28 oktober setiap tahunya.


Menurutnya,lomba antar pelajar yang dilaksanakan selama dua hari dipusatkan di Trant Mards squerd dari tanggal 27--28 oktober 2018 kemaren diselenggarakan oleh sanggar seni budaya Bintang Kecil, dan Alhamdulillah siswa kami sukses meraih juara 1 kategori drama cerita rakyat dengan tema, " Meong Palo Parellae".


Selain itu, lanjut Sundarsani katakan, Rabu ( 25/10) lalu pada ajang lomba kreativitas anak bangsa yang di gelar oleh lembaga pendidikan Mega Rezki Makassar. "Lomba kreatifitas anak bangsa yang digelar setiap tahun-Nya. Siswa kami kembali berhasil membawa pulang sejumlah hadiah sekaligus dikategorikan sebagai juara umum (juara tetap)," beber Dra. Sundarsani, M, Pd.


Sementara itu, di tempat yang sama Nur Rahmah,S,Pd selaku ketua sangar seni tari "I-We Cudai" di sekolah ini mengatakan, berbagai prestasi yang dicapai bidang ektrakuriluler ini berkat kerjasama yang baik semua stateholder yang ada di sekolah, serta didukung pula dan peran aktif orang tua murid.


"Pencapaian ini sejalan dengan program Pemerintah Kota Makassar salah satu poin penting yang ada didalam revolusi pendidikan yakni, satu anak satu bakat," ujar Nur Rahmah, pada BN Online.


Dihadapan media ini keduanya sepakat akan mendukung segala kegiatan siswa dan memberikan fasilitas kepada mereka yang punya bakat dan kemampuan untuk mengikuti berbagai lomba baik akademik maupun non akademik. (Sy@h).


News Of This Week