Kamis, 15 Agustus 2019

Sambut HUT RI ke -74 TK Adinda Kilo Parinring Gelar Berbagai Lomba Tradisional.

Kamis, 2019/08/15 15:04

BN Online, Makassar – Menyambut dan memeriahkan HUT RI ke-74 tahun 2019 ini, TK Adinda Parinring Kecamatan Manggala menggelar berbagai perlombaan, seperti lari karung, lari kelereng, joget balon bertempat di lapangan sekolah, Kamis (13/8).

Hadija Lateif, Ketua Yayasan Adinda Kilo Parinring mengatakan, untuk memeriahkan HUT RI ke - 74 ini kami telah menggelar berbagai perlombaan dibidang olahraga tradisional, selain menjalin hubungan silaturahmi antara murid dan guru, juga mengenalkan sosok para pahlawan yang telah berjuang mempertahankan kemerdekaan kepada anak-anak usia dini.

"Melalui lomba ini diharapkan agar anak dapat memupuk rasa percaya diri, melatih kemandirian, meningkatkan kemampuan bersosialisasi, belajar menghargai kemenangan dan kekalahan, mempererat hubungan orang tua dan anak," ungkap Hadija Lateif pada Bidik Nasional Via Ponselnya,kamis (2019/08/15) 15:39.

Bertindak selaku ketua panitia atas atas nama Yayasan, Ibu Hadija latief menyapaikan dan menyambut baik kegiatan ini. Tak lupa mengucapkan rasa terimakasih atas bantuan dari orang tua murid dan kerja samanya dalam mensukseskan lomba ini.

Ia berharap kegiatan seperti ini jangan berhenti sampai disini saja. “Mari kita bekali anak-anak dengan akhlak mulia, kemandirian, motivasi, dan memfasilitasi kreativitas mereka dengan semangat kemerdekaan,” tutupnya. (Sy@h)


News Of This Week