Kamis, 31 Oktober 2019

Anggota DPR provinsi Sulbar M Yusri Nur Kunker Ke Pasangkayu


BN Online, Pasangkayu---Dalam rangka mengembang tugas Negara dengan mendengarkan langsung aspirasi Masyarakat yang berada dalam lingkup konsetuen/Daerah Pemilihannya (Dapil), Anggota DPR Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) Dapil Pasangkayu, Muh Yusri M Nur,ST,M.Si melakukan Kunjungan Kerja (Kunker)/Reses di Kecamatan Pasangkayu, Kabupaten Pasangkayu, Sulbar, Kamis (31/10-2019).

Dalam sambutannya, Muh Yusri menjelaskan sebagai amanah yang di embangnya bukan semata-mata diperoleh atas perjuangan per seorangan, namun atas do'a dan dukungan dari Masyarakat Pasangkayu itu sendiri.

"Saya terpilih dan hadir disini sebagai perwakilan Masyarakat Kab Pasangkayu di gedung DPR Provinsi adalah atas do'a dan bantuan seluruh lapisan masyarakat. Dan saya kembali berkunjung ke Kabupaten yang kita cintai ini untuk mendengarkan langsung apa yang menjadi harapan dan masyarakat," ungkapnya.


Muh Yusri juga menjelaskan bahwa saat ini dirinya tergabung dalam Komisi 3 DPR Provinsi yang membidangi Pembangunan dan Pendidikan dan dirinya berharap dapat amanah dalam mengembang tugas dan menyampaikan serta merealisasikan aspirasi Masyarakat Kabupaten Pasangkayu.

"Semoga apa yang diharapkan Masyarakat Pasangkayu, saya dapat amanah menjalankannya. Dan saya berharap agar dapat mendengarkan lebih banyak aspirasi dari Masyarakat Kab Pasangkayu pada umumnya, terkhusus Kecamatan Pasangkayu," harapnya.

Anggota DPR Provinsi dari Partai Perindo ini juga menjelaskan bahwa sebagai tugas Negara, saat ini 6 Orang Anggota DPR Provinsi Sulbar Dapil Kab Pasangkayu dimana kegiatan reses ini berlangsung dari 29 Oktober sampai 02 November 2019. (E Syam)



Editor : | BN Online | Dny

News Of This Week