Sabtu, 2019/11/16 21:26
Untuk diketahui Wilayah binaan Puskesmas Pampang ini ada sekitar 10 sekolah dasar, dan SD Inpres Pampang 1 adalah salah satu sekolah yang diberi kesempatan untuk mengikuti lomba.
Dihubungi Via Ponselnya, Kepala SD Inpres Pampang 1, Dra.Sebel Yusuf, Sabtu ( 2019/11/16 ) 14:10 mengatakan menyambut baik dan bersyukur bahwa sekolahnya ditunjuk oleh Puskesmas Pampang ikut serta dalam lomba UKS.
Menurutnya, Kegiatan lomba ini dalam rangka Hari Kesehatan Nasional digelar oleh Dinas Kesehatan Kota Makassar dan telah melalui tahap penilaian.
Adapun bidang yang dinilai adalah terkait dengan kelengkapan ruang UKS, toilet, kantin, perpustakaan, hingga lingkungan sekolah.
"Sementara ini kami tinggal menunggu hasil sejak turunya tim penilai datang ke Sekolah tanggal 29 oktober 2919 lalu dan berharap tampil sebagai pemenang," Tutupnya. (Sy@h)