BN Online, Makassar---Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Provinsi Sulawesi Selatan gelar acara bertajuk BPK Sulsel Jappa-jappa Kompetisi SMA/SMK dengan tema ‘Kawal Harta Negara’.
Kegiatan tersebut dilaksanakan di Gedung BPK Provinsi Sulsel, Jl. Andi Pangerang Pettarani, Makassar, Kamis, 21 November 2019.
Juara 1 kompetisi SMA/SMK di adakan di BPK Sulawesi Selatan, kawal harta negara. Di final, SMA 17, SMA 2, dan SMA Negeri 1 Sungguminasa, yang meraih Juara 1 Siswa SMK Negeri 3 Makassar, juara 2 SMA Negeri 2 Makassar, juara 3 SMA Negeri 1 Gowa, dan yang meraih juara 4 SMA Negeri 17 Makassar.
Untuk itu, prestasi buat Siswa SMKN 3 Makassar, bisa meraih juara 1 yang dimana finalnya bisa mengalahkan siswa SMA dan SMK terbaik yang ada di Sulawesi Selatan.
Saat dikonfirmasi melalui whatsappnya, Rabu (27/11/19), kepala SMKN 3 Makassar, Drs. Farid A Massewali menjelaskan, lomba yang diadakan oleh BPK, mengawal harta negara bisa dilaksanakan setiap tahun sehingga anak-anak SMA/SMK lebih memahami Keberadaan lembaga BPK dan pemahaman mengawal harta negara.
"Materi lomba, 60 % ttg BPK RI dan BPK Sulsel dan 40 % pengetahuan umum, di babak final yang di ikuti 12 sekolah SMA/SMK yang ada di Sulawesi Selatan," tuturnya.
Selain itu, Farid menambahkan, bahwa SMA/SMK sederajat sebagai genarasi millenial perlu mengetahui peran penting dalam mengawal harta negara sebagai salah satu bentuk edukasi.
"Dihadiri oleh Dr. Wahyu Prayono, SE. Ak, CA kepala perwakilan BPK Sulsel, dan kepala Bidang PSMK disdik Sulsel, H. Hery Sumiharto, SE, M.Ed," tukasnya.
Editor : | BN Online | Dny