Senin, 16 Maret 2020

Kadisdik Kota Makassar, Gelar Sosialisasi Pencegahan Penularan Virus Corona (COVID-19).



BN Online, Makassar -- Dr.H.Rahman Bando, S.P. M.Si, memberikan arahan dan petunjuk kepada kepala sekolah IGTKI - SD - SMP Swasta dan Negeri terkait dengan pencegahan dan penularan Virus Corona (COVID-19) di jajaran Dinas Pendidikan Kota Makassar.

Kegiatan tersebut di gelar di Ruang Rapat Sipakatau Kantor Balaikota Makassar, yang di hadiri ratusan kepala sekolah IGTKI - SD - SMP Swasta dan Negeri Senin (06/03/2020).

Kepala Dinas Pendidikan Kota Makassar Dr.H.Rahman Bando,S.P. M.Si mengatakan kepada seluruh Kepsek yang hadir di ruang rapat Sipakatau, "kasus penyebaran virus Corona (COVID-19) saat ini menjadi perhatian dunia".


Meski demikian, kasus pasien yang positif terpapar dengan Virus Corona atau COVID-19 di negara tirai bambu ini semakin menurun, dan mulai banyak yang sembuh. Tapi justru saat ini kasusnya mulai meningkat di negara - negara luar China.

Ia pun menjelaskan kepada kepala sekolah yang hadir dalam rapat yang di gelar di ruang Sipakatau Kantor Balaikota Makassar, "masyarakat tidak perlu panik dan cemas berlebihan dalam menyikapi kasus ini. Kita tidak perlu khawatir, tetapi tetap waspada".

Di tambahkan-nya lagi, intinya kita harus menjaga kebersihan lingkungan sekitar rumah, selalu memperhatikan kebersihan seluruh tubuh dan jangan bersentuhan langsung dengan orang yang tidak di kenal (orang luar). "Utamanya untuk saat ini kita dan keluarga harus memakai masker jika bepergian ke luar rumah". Pungkasnya


Editor//BN Makassar//andis


News Of This Week