Kamis, 09 April 2020

Satgas TMMD Ke-107, Kodim 1405/Mlts Bersama Warga Lanjutkan Pengerjaan Tugu dan Talud di Desa Palakka, Kab. Barru

Tags


BN Online, Barru--Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke 107 TA 2020, wilayah Kodim 1405/Mlts., bersama warga sasaran, kembali melanjutkan pengerjaan tugu dan talud yang berada di sisi kiri kanan jalan, di dusun Pange, desa Palakka, kecamatan Barru, kabupaten Barru, propinsi Sulawesi Selatan, pada hari Kamis (9/4/2020)

Dalam lanjutan pengerjaan tugu dan talud jalan yang diawasi langsung oleh Pasi Intel Kodim 1405/Mlts., Kapten Inf Agusalim dan Danton SST satgas TMMD Kodim 1405/Mlts., Letda Inf Amir ini, para personil TNI yang tergabung dalam Satgas TMMD Kodim 1405/Mlts., bersama warga merapikan semua pekerjaan seperti tugu dipoles dan di aci menggunakan semen dan kuas. Sedangkan talud di plaster dan dirapikan, kemudian material pasir yang masih sisa di angkut dan digunakan untuk menimbun tempat yang belum rata.

hal ini menurut Pasi Intel Kodim 1405/Mlts., Kapten Infanteri Agussalim bersama Danton SST., Letda Inf Amir, bahwa hal ini dilakukan untuk menghasilkan pekerjaan yang maksimal dan dapat di manfaatkan oleh Masyarakat dengan baik dan tahan lama.


Sementara itu, Komandan Satuan Tugas (Dan Satgas) TMMD Kodim 1405/Mlts., Letkol Kav Ali Syahputra Siregar SH.MH, mengatakan bahwa kegiatan TMMD Kodim 1405/Mlts., pada hari ini Kamis (9/4) adalah merapikan pengerjaaan tugu dan talud jalan, dimana para Personil yang tergabung dalam Satgas TMMD bergotong royong bersama warga sasaran.

"Hari ini personil yang tergabung dalam Satgas TMMD bergotong royong bersama warga sasaran, mengerjakan dan sekaligus merapikan tugu dan talud jalan" katanya.(Hrkm/Qdri)


Editor : | BN Online | Dny


News Of This Week