Sabtu, 27 Juni 2020

SDI 127 Mataere Bagikan Raport ke Muridnya, Sesuai Standar Protokol Kesehatan Covid-19


BN Online, Jeneponto--Ditengan pandemi corona desease (covid 19) tak menghalangi niat baiknya, Sekolah Dasar Inpres (SDI) 127 Matere yang dinahkodai Zaidik Amin kr Rangka tak menyurutkan niatnya untuk membagikan rapor semester genap kepada siswa yang diserahkan langsung oleh para wali murid masing – masing,disekolahnya, Sabtu 27/6/2020 sekitar jam 10.30 siang tadi.

Dalam pembagian  rapor tersebut juga  para murid SD itu diberi masker guna menerapkan protokol kesehatan covid-19.
Sebelum mereka (murid)masuk keruangan masing- masing kelas,dipintu pagar ada guru bertugas memeriksa suhu siswa dan ada yang bertugas memberi handsanitizer kepada murid,dan dibagi perkelas dengan limit waktu berbeda.

Kepala Sekolah SDI 127 Matere, Zaidil Amin  Rangka kepada media ini mengatakan, pembagian rapor tersebut yakni kelas satu hingga kelas enam serta membagikan sejumlah masker kepada siswa. Saat pembagian rapor, dia mengaku sangat berhati-hati. Pasalnya, di tengah pandemi covid-19 saat ini, physical distancing benar – benar di jaga,tegas kr Rangka.


Kr Rangka menjelaskan pembagian rapor disediakan tempat cuci tangan dan dilakukan pengecekan suhu tubuh menggunakan termometer gun

Zaidil menambahkan, untuk penerimaan rapor pihaknya membagi jadwal, kelas 1 pukul 08.00- 09.00, dan kelas lima pukul 09.00 – 10.00 Wita.

“Tempat duduk yang kami sediakan juga sangat terbatas, dengan jarak masing – masing 1 meter. Semua wali kelas yang melayani maupun seluruh warga sekolah kami wajibkan untuk mengenakan masker,” paparnya.(Agus Munte)


Editor : | BN Online | Dny

News Of This Week