Rabu, 15 Juli 2020

Kakan Kemenag Lantik Enam Kepala KUA Kecamatan, Tiga Pejabat Pengawas

Tags


BN Online, Bone---Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bone Dr. H. Wahyuddin Hakim, M.Hum melantik tiga pejabat pengawas, enam Kepala KUA Kecamatan dan satu jabatan fungsional Arsiparis Ahli Pertama, Selasa (14/7/2020) di Aula Kantor Kemenag Bone.

Pegawai  Negeri Sipil (PNS) yang dilantik sebagai Pejabat Pengawas antaranya H. Ahmad Yani, S.Ag., M.Ag dari jabatan lama Penyelenggara Zakat dan Wakaf dan diangkat dalam jabatan sebagai Kepala Sub BagaianTata Usaha. Salahuddin, S.Ag dari jabatan Pengembang Kapasitas Kepala Madrasah dan diangkat dalam jabatan sebagai Kepala Seksi PD. Pontren. Muh. Rafi As’ad, S.Ag., MM., MH dari jabatan Analis Barang dan Jasa dan diangkat dalam jabatan sebagai Penyelenggara Zakat dan Wakaf.

Adapun penghulu yang dilantik dan diberi tugas tambahan sebagai Kepala KUA Kecamatan antaranya Abd. Kadir, S.Ag dari Kepala KUA Kecamatan Bengo menjadi Kepala KUA Kecamatan Lamuru, H. Abustang, S.Ag., M.Si dari Kepala KUA Kecamatan Tanete Riattang Barat menjadi Kepala KUA Kecamatan Tanete Riattang Timur, Taherong, S.Ag., dari Kepala KUA Kecamatan Tanete Riattang Timur menjadi Kepala KUA Kecamatan Cina, H. Ambo Tuo dari Kepala KUA Kecamatan Cina menjadi Kepala KUA Kecamatan Tanete Riattang Barat.

Masih lanjut dalam pelantikan, Drs. Suyuti dari jabatan Penghulu Muda KUA Kecamatan Dua Bocco sekaligus menjadi Kepala KUA ditempat yang sama, Drs. H. Muhammad Isra’ Mattugengkeng, M.HI dari jabatan Penghulu Madya KUA Kecamatan Tellu Siattinge, selanjutnya diangkat dalam jabatan yang sama dan tugas tambahan sebagai Kepala KUA Kecamatan Bengo. Sementera Pegewai Negeri Sipil yang diangkat dalam jabatan fungsional Arsiparis Ahli Pertama adalah Hj. Sudarna, S.Pd.

PNS yang telah dilantik diharapkan agar melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya sesuai dengan sumpah yang telah diucapkan. Lebih dari itu diharapkan menjadi penopang di Kemenag Bone, kata Kakan Kemenag Bone H. Wahyuddin dalam sambutannya.

Terkhusus yang mengemban amanah sebagai Pejabat Pengawas Kantor Kemenag Bone antaranya Kasubag Tata Usaha, Kasi PD.Pontren dan Penyelenggara Zakat yang tergolong dengan usia muda. Kakan Kemenag Bone yakin ketiga PNS tersebut dalam jabatan promosinya, Kemenag Bone dapat meraih prestasi.

“Mereka dalam jabatan promosi, ketiganya masih muda dan menjadi amunisi baru Kemenag Bone untuk meraih prestasi”, ujar H. Wahyuddin.

Kakan Kemenag Bone mengahiri sambutannya dengan melontarkan pesan terakhir kepada semua Pejabat dan Kepala KUA yang hadir. “Jaga integritas, jangan mau dibeli oleh apapun”, termasuk keluh kesan, jika ada yang dianggap penting untuk kemajuan Bone agar disampaikan kepada kepala Kantor Kemenag Bone. (Edsus)


Editor : | BN Online | Dny


News Of This Week