Rabu, 2021/11/03 23:05 WITA
BN Online, Makassar ---Dinas Kesehatan Kota Makassar, Dalam hal ini, Puskesmas Maccini Sawah Makassar, melaksanakan Ge Nose Screening kepada siswa - siswi UPT SPF SMPN. 47 Makassar, Rabu ( 03/11/21 ).
Di temui awak media, di sela - sela kegiatan pemantauannya. Drs. Sompo, selaku kepala sekolah mengatakan, Ge Nose Screening yang di lakukan ini, sudah berlangsung selama 3 hari dan hari ini, merupakan yang terakhir.
Menurutnya, Ge Nose, merupakan program Walikota Makassar ( Danny Pomanto ) sebagai bentuk evaluasi bagi sekolah yang telah melaksanakan pembelajaran tatap muka selama 1 ( satu ) bulan.
Selain itu, di laksanakannya Ge Nose Screening ini, sebagai salah satu cara bagi pemerintah untuk memastikan bahwa selama pelaksanaan PTM tidak ada siswa yang terkontamidasi wabah virus Corona,
Berharap agar hasil dari Ge Nose Screening ini, sesuai dengan yang kita harapkan bersama ( siswa bebas dari Corona ) sehingga pelaksanaan PTM dapat terus berlanjut.(LKM)